Menang Versi Quick Count, Gus Ipul: Kita Ajak Para Kandidat Membangun Jatim

540

Pasuruan (wartabromo) – Calon wakil gubernur Jatim nomor urut 1, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) yakin hasil quick count yang menempatkan pasangan KarSa sebagai pemenang tak akan jauh berbeda dengan penghitungan manual KPU. Ia mengatakan akan mengajak kandidat lain bersama membangun Jatim.

“Saya memang mencermati proses peghitungan cepat di beberapa, dan kami sudah konfirmasi pada tim kami dan sumber yang kami miliki, hitung cepat ini sesuai dengan penghitungan di lapangan,” kata Gus Ipul dalam wawancara yang ditayangkan televisi nasional, Kamis (29/8/2013) malam.

“Berdasarkan pengalaman, penghitungan KPU tidak jauh dari hitung cepat,” tandasnya.

Gus Ipul mengatakan, ia bersama calon gubernur Soekarwo akan segera melakukan konsolidasi agar situasi yang sudah kondusif ini bisa dijaga. Semua proses dalam Pilgub harus dihargai oleh semua pihak.

Baca Juga :   Mayat Telanjang Dada Ditemukan Tengkurap di Parit Persawahan

“Kita harus bersyukur karena pilkada berjalan lancar dan aman,” ujarnya.

Ia berjanji akan mengemban amanat yang diberikan warga Jatim dan bekerja sebaik-baiknya.

“Kita akan mengajak kandidat lain untuk bersama-sama membangun Jawa Timur,” pungkasnya. (fyd/fyd)