Mobil Travel ‘Cipaganti’ Terlibat Laka Karambol di Pasuruan

874
mobil cipa ganti kecelakaan
Kondisi mobil milik Perusahaan jasa transportasi ‘Cipa Ganti’ paska tabrakan / yogi

Rejoso (wartabromo) – Sebuah kecelakaan beruntun terjadi di jalur Pantura arah Probolinggo-Pasuruan tepatnya di Dusun Lingkunglawas Desa Kedungbako Kecamatan Rejoso, Senin (16/12/2013) siang. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, salah seorang penumpang sempat terjepit dan dilarikan ke RSUD dr R Soedarsono Kota Pasuruan.

Mobil travel milik salah satu perusahaan jasa transportasi ‘Cipaganti’ dengan nopol L 7661 UV yang mengangkut 7 orang penumpang dari arah probolinggo menabrak truk colt diesel yang sedang diparkir di tepi jalan dan tiang listrik hingga roboh.

Tak hanya itu, sebuah mobil daihatsu espass dan sebuah mobil box yang melaju dari arah yang sama juga terlibat tabrakan karambol ini. Meski kemudian, kedua kendaraan ini tetap melaju lantaran tak mengalami kerusakan serius.

Baca Juga :   Goyang Tobelo Tandai Pelepasan Raydian Menuju Gorontalo

“Yang paling parah mobil minibus ini mas. Sebelumnya, setelah menabrak, mobil berputar balik arah dan bagian belakangnya menabrak tiang listrik,” ujar Muslimin (45) salah seorang saksi mata di lokasi kejadian.

Pria yang sehari-hari bekerja sebagai tukang bengkel tersebut bahkan sempat menolong salah seorang penumpang yang terjepit dan mengalami luka serius sehingga terpaksa di larikan ke RSUD dr R Soedarsono Kota Pasuruan.

“Satu orang sempat terjepit dan luka serius, sementara penumpang lainnya selamat,”tuturnya.

Berdasarkan pantuan wartabromo di lokasi, bagian belakang mobil milik perusahaan jasa transportasi tersebut mengalami kerusakan cukup parah. Sayang, dalam kecelakaan tersebut petugas datang terlambat sehingga mobil lainnya memilih kabur daripada berurusan lebih panjang dengan petugas.

Baca Juga :   Polres Pasuruan Tangkap Tersangka Pencuri Pick Up

Hanya tampak terlihat si sopir  yang tertegun dan terlihat cukup depresi atas kejadian tersebut. (yog/yog)