PJB FC Pasuruan Optimis Juarai Kapolda Cup II

558

DSC_0031-1Surabaya (wartabromo) – Persatuan Wartawan Indonesia Perwakilan Pasuruan, Rabu (15/1/2013) mengikuti kegiatan turnamen Futsal Kapolda Cup III 2014 yang digelar di Gool Futsal Mangga Dua Surabaya.

Tim PWI Perwakilan Pasuruan yang berjuluk Pasuruan Jurnalis Bersatu (PJB) Futsal Club rencananya akan bertemu dengan tim Wartawan Hukum (Wankum) dalam babak penyisihan di grup G, hari ini.

Manager Tim PJB FC, Elfirin mengatakan, pihaknya optimis lolos dalam babak penyisihan mengingat hampir semua pemain sudah dibekali dengan latihan cukup ketat sebelum pertandingan.

“Target kita menang mas,”ujar wartawan Radio Elshinta ini penuh semangat.

Tim PJB FC sendiri menurunkan sejumlah pemain andalannya seperti Paul Gonzales (SCTV), Dulmajid (KPC), Muhajir (Detikcom), Krisna Misbach (MetroTV), Mulyono (Indosiar). Serta sejumlah pemain cadangan seperti Arie Yunianto (Sindo), Babul (Kompastv) Jaka Samudra (RCTI) Tuji Hartono (Antv), Hilmi (Bhirawa).

Baca Juga :   Jelang Pileg, 8.433 Anggota Linmas Pasuruan Gelar Apel Siaga

Berdasarkan pantauan wartabromo di lokasi, Pembukaan Kapolda Cup III sendiri dibuka secara resmi oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Unggung Cahyono dan dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf.

Dalam sambutannya, Kapolda berharap agar turnamen yang digelar rutin setiap tahun tersebut menjadi pemicu olahraga di Propinsi Jawa Timur.

Pembukaan turnamen yang sekaligus memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2014 tersebut ditandai dengan pertandingan eksebisi antara PWI Jawa Timur All Star Vs Pejabat Polda Jatim. (yog/yog)