Kampanye di Pasuruan, Hatta Rajasa Kritisi Minimnya Lahan Pertanian

699

hatta-rajasaBangil (wartabromo) – Kampanye Dialogis Partai Amanat Nasional (PAN) yang berlangsung di lapangan futsal jalan Ahmad Yani Bangil, Pasuruan, Sabtu (22/3/2014) siang dihadiri langsung oleh Ketua umum Partai Amanat Nasional, Hatta Rajasa.

Hatta dalam paparan orasi politiknya mengajak ratusan pendukungnya untuk memenangnya Partai Amanat Nasional dalam Pemilu 9 April mendatang.

Sejumlah program yang ditawarkan oleh PAN antara lain peningkatan mutu pendidikan dari tingkat dasar sampai perguruan tinggi bagi rakyat, reformasi bidang birokrasi dan pelayanan publik yang selama ini banyak diwarnai korupsi serta peningkatan produksi pertanian.

“Negara kita adalah produsen pangan yang selama ini terkikis oleh perkembangan jaman dengan berdirinya banyak perusahaan sehingga mengurangi lahan pertanian, “ujar Hatta yang hadir usai menemani Presiden SBY dalam kunjungannya ke Malang.

Baca Juga :   Koran Online 27 Juli : Calon Walikota Pasuruan di Pilkada 2015 Nyaleg, hingga Makam Raksasa Dirobohkan

Menurut Hatta, pengembangan di segala bidang termasuk sektor tambang sangat diperlukan. Selama ini, sektor-sektor vital tersebut hanya dinikmati oleh orang asing semata.

“Partai PAN siap berkoalisi dengan partai manapun dalam pilpres mendatang,”tegasnya.

Selain dihadiri oleh Ketua Umum Partai Amanat Nasional, sejumlah pengurus dari tingkat pusat hingga daerah hadir dalam kegiatan tersebut termasuk, Ketua DPW PAN jatim Suharyono. (ryn/yog)