DPC Gerindra : Rekap Sudah Final, Tidak Ada Penggelembungan

659
gerindra
Agus Prija Sanjata, Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan / gnr

Bangil (wartabromo)– Laporan indikasi penggelembungan dan pengurangan perolehan suara yang dilaporkan sejumlah Caleg Partai Gerindra di Kabupaten Pasuruan mendapatkan bantahan tegas dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan.

Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan, Agus Prija Sanjata mengatakan bahwa perhitungan yang dilakukan oleh KPUD Kabupaten Pasuruan sudah final dan sesuai dengan data rekapan yang ada khusunya untuk partai gerindra mulai dari data dari setiap TPS sampai PPK di seluruh Kabupaten Pasuruan.

“Intinya tidak ada pengurangan atau penggelembungan perolehan suara di Partai gerindra. Bila ada salah satu caleg yang merasa di dzolimi atas perolehan suaranya, kami persilahkan untuk melaporkan pada pengurus DPC Gerindra disertai dengan alat bukti yang ada,” ujar Agus saat ditemui wartabromo di Kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan, Rabu (23/4/2014).

Namun demikian, lanjutnya, sebelum ditindaklanjuti, pihaknya akan melakukan pengecekan dengan data yang ada dan diperoleh oleh DPD Partai Gerindra.

“Kami tidak ingin masuk terlalu dalam atas polemik yang sengaja dihembuskan oleh orang-orang yang tak bertanggung jawab dan hanya mencari sensasi belaka,” ujarnya.

Menurutnya berdasarkan data perolehan suara di Kabupaten Pasuruan, partai Gerindra berhasil mendapatkan 7 kursi di DPRD Kabupaten Pasuruan dengan rincian dapil I diduduki oleh H.Jurianto , Dapil II Dedi Sumanto dan DR.Kasiman, Dapil III Elyas, Dapil IV M.Rusdi Sutejo dan H.Rohani, Dapil V ditempati oleh Sholeh.(gnr/yog)