Karnaval Agustusan Lumpuhkan Kota Pasuruan

754
Karnaval HUT RI ke-69 Kota Pasuruan melumpuhkan jalan/G Arif Subagyo

Pasuruan (wartabromo) – Puluhan peserta ikut meriahkan karnaval peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-69 di Kota Pasuruan, Kamis (28/8/2014). Karnaval yang diikuti pelajar tingkat SMP dan SMA ini melumpuhkan beberapa ruas jalan Kota Pasuruan.

Pantauan wartabromo.com, para peserta karnaval menampilkan berbagai kreasi yang dikirab mengelilingi kota dengan start dan finis di GOR Untung Suropati. Para peserta ini tampak antusias mengikuti karnaval yang diselenggarakan Disporabud Kota Pasuruan.

Mereka tampil kompak dengan kostum beraneka ragam, mulai dari kostum kerajaan, militer, satwa, ogoh-ogoh dan lain-lain.

Tak kalah dengan peserta, ribuan warga juga tampak antusias menyaksikan karnaval. Saking antusiasnya, warga tumpah ruah di sepanjang jalan yang dilewati karnaval. Warga banyak yang duduk-duduk di badan jalan, baik ‘klesetan’ maupun memabawa kursi plastik.

Baca Juga :   Rizal Ramli Menyapa Buruh di Pasuruan

Akibatnya, jalur yang dilalui peserta karnaval lumpuh. Kendaraan meryap dan di beberapa titik bahkan tak bergerak. Puluhan petugas Polantas Polres Pasuruan Kota tampak kewalahan mengatur lalu lintas. Mereka tampak pasrah membiarkan situasi itu terjadi.

“Harusnya warga yang melihat diatur, tidak berada di badan jalan. Sehingga sama-sama tak ada yang dirugikan,” geruru seorang pemotor yang terjebak macet kepada wartabromo.com.

Kondisi tersebut berlangsung selama berjam-jam sejak pukul 13.00 hingga para peserta karnaval mencapai garis finis pada pukul 19.00 . (fyd/fyd)