Ibu dan Anak Asal Purwodadi Ikut Berada di Pesawat Air Asia yang Hilang

946
korban pesawat air asia
Foto Siti Romlah dan anaknya / istimewa

Purwodadi (wartabromo) – Rumah keluarga Siti Romlah (41) asal Desa Capang Kecamatan Purwodadi, Pasuruan ramai didatangi oleh kerabat dan warga setempat menyusul tersiar kabar bahwa, wanita tersebut ternyata ikut berada di pesawat Asia Air QZ 8501 yang hilang pada Minggu (29/12/2014) kemarin.

Menurut Sumarmi, anaknya tersebut pergi bersama cucunya Jasmine Rose an Santiago (16) tdengan menaiki pesawat air Asia dari Bandara Juanda, Sidoarjo menuju Singapura untuk menemui ayahnya, Andik Santiago (46). Pasalnya, pria tersebut sedang bekerja di salah satu perusahaan mekanik milik perusahaan Jepang.

“Dia pamit berlibur sekaligus menemui ayahnya di Malaysia,” ujar Sumarmi.

Perempuan tersebut hanya pasrah begitu mengetahui jika pesawat Air Asia QZ 8501 yang ditumpanginya hilang kontak saat menuju singapura pada Minggu (29/12/2014) pagi. Sejumlah kerabat dan tetangganya pun berdatangan untuk mengetahui secara pasti kabar tersebut.

Baca Juga :   Kemendikbud Tunjuk 5 Sekolah Rujukan di Kabupaten Pasuruan

“Ya, saya pengen tahu gimana kabarnya sekarang,” ujar Imron, salah seorang tetangga.

Berdasarkan data nama penumpang yang dirilis oleh Kementrian Perhubungan, nama Siti Romlah dan Jasmine Rose an Santiago berada di urutan 142 dan 143 .

Siti Romlah dan anaknya Jasmine Rose an Santiago menambah jumlah penumpang air asia QZ 8501 yang hilang asal Pasuruan setelah sebelumnya, 4 orang asal Desa Martopuro Purwosari juga dikabarkan ikut berada di pesawat dengan pilot Kapten Irianto asal Sidoarjo tersebut. (yog/yog)