Kapolres Pasuruan Kota Prihatin Narkoba Masuk Kampung

745

image

Pasuruan (wartabromo) – Baru menjabat sebagai Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Yong FerryDjon mengaku sangat prihatin dengan maraknya kasus Narkoba dan Judi yang masih meresahkan masyarakat.

Menurutnya, dari hasil silaturahmi yang dilakukannya di 5 Kecamatan di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota dirinya dikejutkan dengan pernyataan warga di kampung terkait obat-obatan.

“Saya saat ini gak suka narkoba dan judi. Kita sudah keliling 5 kecamatan. Narkoba itu sudah sampai anak SD di kampung, “ujar AKBP Yong FerryDjon saat menggelar ramah tamah bersama wartawan di salah satu kedai di Kota Pasuruan, Senin (1/6/2015).

Dituturkannya, pihaknya akan giat untuk memerangi peredaran narkoba maupun judi yang selama ini telah menjadi racun dan penyakit masyarakat terutama generasi muda.

Baca Juga :   Bisa Ikut Coblosan, 117 Penghuni Rutan Bangil Sudah Rekam KTP-el

“Di Lekok ada yang nanya, kalau mabuk karena kebanyakan minum OBH (obat batuk) gak papa kan pak?. Ampun saya, “urainya.

Pria yang sebelumnya bertugas di bagian SDM Mabes Polri tersebut yakin dan optimis untuk terus berupaya memberantas penyakit masyarakat tersebut selain sejumlah kasus seperti kriminalitas dan kasus lain yang belum tuntas.

“Yang jadi PR kita terutama soal  pembunuhan, ya (kasus Amira,red) serta kasus korupsi yang sedang bergulir saat ini, “tegasnya.

Pihaknya berharap mendapatkan dukungan dari semua pihak dengan menjaga stabilitas keamanan di wilayah masing-masing menyusul minimnya personil kepolisian yang ada.

“Jumlah personil kita terbatas. Tapi kita optimis melalui satuan yang ada secara berkesinambungan akan memberikan yang terbaik. Anggota selalu siaga di titik-titik startegis, “pungkasnya. (yog/yog)