Banyak Gadis Cantik Berbaju Daur Ulang di Pendopo Pasuruan

4616

image

Pasuruan (wartabromo) – Terbersit dari keprihatinan kian menumpuknya sampah rumah tangga yang terbuang percuma, Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Pasuruan menggelar kegiatan kreatif bertema lingkungan dalam rangka peringatan hari lingkungan hidup sedunia, Rabu (3/6/2015).

Suasana pendopo Kabupaten Pasuruan mendadak meriah dengan penampilan puluhan model cantik yang berlengak-lenggok di atas karpet merah yang dibentangkan di halaman pendopo setempat. Mereka adalah para peserta lomba fashion show busana berbahan daur ulang yang memperebutkan trophy dari BLH Kabupaten Pasuruan.

Salah seorang model cantik asal SMPN Grati Tunon misalnya, sambil mengenakan baju berbahan plastik bekas deterjen tampak anggun berlenggak-lenggok. Meski sempat grogi, siswi SMPN Grati bernama Natasha tersebut tampak kian cantik dengan baju daur ulang model gaun.

Baca Juga :   Gadis Ini Ber-IQ Melebihi Einstein dan Sudah Bicara Sejak Umur 6 Bulan

“Sempat grogi, tapi baju ini nyaman kok, “ujarnya usai menunjukkan penampilannya.

Kepala BLH Kabupaten Pasuruan, Muhaimin saat ditemui wartabromo mengatakan, kegiatan lomba kreatif dalam rangka hari lingkungan hidup tersebut diikuti oleh sekitar 63 peserta dari kalangan umum meliputi, pelajar, mahasiswa dan umum. Pihaknya berharap kegiatan tersebut mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang arti pentingnya sampah dan kebersihan lingkungan di sekitarnya.

“Selain lomba fashion, kita juga menggelar lomba foto bertema lingkungan serta karya ilmiah. Total pesertanya sebanyak 105 orang, ” urainya.

Dijelaskannya, berdasarkan data BLH Kabupaten Pasuruan tercatat sebanyak 3.500 meter kubik sampah rumah tangga dibuang perhari di wilayahnya.

“Saat ini kita sedang mengajukan penambahan lahan TPA sebanyak 2.000 hektar di Kenep Beji,” pungkas Muhaimin. (yog/yog)