Tak Menjabat Walikota, Hasani Mengaku Tak Masalah

1153

image

Pasuruan (wartabromo) – Walikota Pasuruan, Hasani dan Wakilnya Setiyono akan segera meletakkan jabatannya pertanggal 18 Oktober 2015. Karenanya, jabatan Kepala Daerah akan dipegang oleh Pejabat Sementara yang ditunjuk oleh Gubernur Jawa Timur.

Menanggapi hal tersebut, Hasani yang kini maju dalam Pilwali Kota Pasuruan pada Desember 2015 mendatang mengatakan, pihaknya sama sekali tak merasa terpengaruh meski harus bertanding tanpa menyandang jabatan. Pasalnya nasib serupa juga dialami oleh Rivalnya Setiyono yang juga meletakkan jabatannya lantaran maju sebagai Cawali.

“Gak berpengaruh, sama aja. Gak ada yang lebih dan kurang. Situ (Setiyono) kan juga sama, ” ujarnya saat ditemui wartabromo usai mengikuti sidang istimewa Pengumuman pemberhentian Kepala Daerah di Kantor DPRD Kota Pasuruan, Rabu (12/8/2015).

Baca Juga :   Waktu Pelantikan Setiyono-Teno Belum Jelas

Menurutnya, berdasarkan informasi yang ia terima, sudah ada sejumlah orang yang telah mendaftarkan diri untuk menempati posisi Pj Walikota Pasuruan. Mereka bahkan telah terseleksi menjadi 18 orang.

“Itu menjadi kewenangan Propinsi. Tapi saya dengar Pak Sekda (Bahrul Ulum,red) juga bisa jabat Pj kok, ” lanjutnya.

Pj Walikota tersebut akan menjabat selama kurun waktu 5 bulan ke depan sejak Walikota meletakkan jabatannya pertanggal 18 Oktober 2015 mendatang. (yog/yog)