Bupati Siapkan Penanganan Lahan Rawan Longsor

483

image

Pasuruan (wartabromo) – Bupati Pasuruan, M Irsyad Yusuf, berjanji akan siap menangani seluas 50 hektar lahan hutan gundul rawan longsor di Desa Palangsari, Kecamatan Puspo.

“Hutan itu memang harus segera ditangani secepatnya,” tandas M Irsyad Yusuf kepada Warta Bromo, Rabu (9/9/2015).

Selain ancaman longsor dan banjir lumpur yang lebih besar, 50 hektar hutan yang kritis itu juga akan memperparah kondisi kekeringan di sejumlah kecamatan, yakni Kecamatan Puspo, Pasrepan dan Kejayan.

Langkah-langkah koordinasi akan disiapkan oleh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan, agar lahan hutan seluas 50 hektar di Desa Palangsari tersebut tidak menimbulkan longsor susulan dan banjir lumpur yang lebih besar.

“Kami akan proaktif. Makanya jika ada para relawan dan pemerhati lingkungan yang akan terjun, saya merespon positif. Itu bagus dan harus segera dikoordinasikan,” tegas M Irsyad Yusuf.

Baca Juga :   DPRD Minta Seleksi Dirut PDAM Pasuruan Diulang

Seperti diketahui, banjir bandang yang terjadi pada Jumat 3 April 2015 lalu, menghanyutkan material lumpur dari longsoran lahan hutan di Desa Palangsari, Kecamatan Puspo. Banjir bandang yang membuat ribuan rumah di tujuh kecamatan di Kabupaten dan Kota Pasuruan terendam lumpur, juga mengakibatkan 24 rumah di Desa Klinter, Kecamatan Kejayan dan Desa Rejosalam, Kecamatan Pasrepan. (hrj/hrj)