Gunung Arjuno Masih Terbakar, Api Membara di Dua Lokasi Ini

1003
Ilustrasi: Kebakaran di Gunung Kunci kawasan Bromo-Tengger-Semeru beberapa waktu lalu./wartabromo.com

Pandaan (wartabromo) – Kebakaran kembali terjadi di kawasan Tahura R Soerjo. Api kembali muncul dan membesar di dua titik di Gunung Ringgit dan Gunung Lincing.

“Api kembali muncul di Gunung Ringgit dan Gunung Lincing. Kita nggak tahu ini apa murni faktor alam karena musim kemarau atau ada yang membakar,” kata Kepala Seksi Tahura R Soerjo wilayah Malang-Pasuruan, Murbandarto,  Jumat (25/9/2015).

Murbandarto menjelaskan, kebakaran hebat yang terjadi sejak Selasa (22/9) di Blok Ratawu, Mahkuto Romo, Semar, Sepilar, Candi Wesi, Jawa Dwipa serta Gunung Lincing, sudah berhasil dipadamkan. Seluruh personel Pamhut yang berjumlah 100 orang sudah turun setelah tiga hari berjibaku memadamkan api.

“Namun sejak tadi malam, api kembali muncul di Ringgit dan Lincing. Pamhut terpaksa naik kembali,” jelas Murbandarto.

Baca Juga :   Ditutup 4 Jam, Ini Jalur Alternatif Saat TdI 2018

Selama musim kemarau 2015, sudah terjadi lebih dari 20 kali kebakaran di kawasan Tahura R Soerjo, baik di wilayah Pasuruan, Malang, Batu dan Mojokerto. Total sudah 347 hektar ludes terbakar.

Pihak Tahura, kata Murbandarto, sudah mengerahkan seluruh kemampuan dalam menjalankan tugas mengamankan hutan.

“Para personel lapangan sudah bekerja keras. Waktunya hari raya mereka memadamkan api. Mereka hanya makan mi instan selama pemadaman,” pungkasnya. (fyd/fyd)