Dapat Dana Rp 1,12 Miliar, Ratusan Kepala Desa Sumringah

980

Pasuruan (wartabromo) – Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro, meminta kepala desa bijak mengelola dana desa karena jumlah yang diterima setiap desa terus meningkat setiap tahun.

“Tahun ini dana desa di rata-rata Rp 200 juta, pada tahun 2016 akan bertambah menjadi Rp 628 juta, dan tahun 2017 rata-rata desa akan mendapatkan sekitar Rp 1,12 miliar,” kata Bambang  saat membuka Sosialisasi Kebijakan Dana Desa di Pendopo Kabupaten Pasuruan, Kamis (10/12/2015).

Mendapat informasi dana desa bisa mencapai Rp 1 miliar, ratusan kepala desa yang hadir langsung gerrr dan bertepuk tangan. “Jadi Bapak-Ibu sekalian akan jadi miliarder,” canda Bambang.

Bambang meminta kepala desa berhati-hati dalam pengelolaan dana desa sehingga menimbulkan maslah di kemudian hari.

Baca Juga :   Tuntut Empat Pamong Desa Mundur, Warga Rusak Balai Desa

“Mengelola dana desa bukan hanya tanggungjawab keuangan tapi juga tanggungjawab moral. Saya yakin pemerintah desa mampu mengelola dana desa secara professional, karena itu dibutuhkan sosialisasi semacam ini,” jelas Bambang.

Kementerian Desa sudah menyiapkan pendamping desa, Kementerian Dalam Negeri juga sudah menyiapkan jajarannya dan pemerintah kabupaten juga akan mendukung dengan sosialisasi dan bimbingan tehnis. Hal itu karena tangungjawab besar mengola dana yang mencapai miliaran rupiah.

“Kepala desa punya kuasa penuh menggunakan anggaran dana desa,” pungkas Bambang. (fyd/fyd)