Partisipasi Pemilih Pilkada Pasuruan Lampaui Target Nasional

881

Pasuruan (wartabromo) – Partisipasi warga Kota Pasuruan dalam pemilihan kepala daerah cukup tinggi. Hampir 80 persen warga yang masuk daftar pemilih tetap menyalurkan hak politiknya.

Berdasarkan data scan formulir C1, dari 144.895 daftar pemilih tetap, 115.349 orang atau 79,61 persen datang ke tempat pemungutan suara menggunakan hak pilihnya. Sebanyak 29.546 orang tidak menggunakan hak pilih. Sementara suara tidak sah mencapai 2.404.

“Kami sudah melampaui target nasional sebesar 77,5 persen. Upaya maksimal sudah kami lakukan,” kata Fuad Fathoni, ketua KPU Pasuruan, Jumat (11/12/2015). KPU Pasuruan menargetkan 80 persen partisipasi pemilih.

Data yang diperoleh, dari 70.466 pemilih laki-laki, 55.300 orang menyalurkan hak pilihnya. Sementara dari total pemilih perempuan yang terdaftar sebanyak 73.929 orang, 60.248 diantaranya datang ke lokasi pencoblosan menggunakan hak pilihya. (fyd/fyd)