Candiwates Kondusif Meski Warga Tolak Pencopotan Kades

959

pertemuan warga candiwates dan muspikaPrigen (wartabromo) – Surat Keputusan (SK) pemberhentian Kepala Desa Candiwates, Kecamatan Prigen mendapat penolakan keras. Warga sempat memblokir Jalan Raya Pandaan-Prigen dan mendesak Bupati Irsyad Yusuf meninjau ulang SK yang terbit tanggal 15 Januari 2016 tersebut.

Meski penolakan warga sangat keras, namun tidak mempengaruhi kondusifitas desa. “Suasana desa kondusif,” kata Kapolsek Prigen, AKP Samsul Arifin, Rabu (3/2/2016).

Hal senada diutarakan Camat Prigen, Mujiono. Kata dia, warga hanya ingin Kades Sueb tidak dicopot karena dinilai menjalankan pemerintahan desa dengan benar.

“Mereka ingin aspirasinya diteruskan ke bupati. Sebagai camat, saya akan menyampaikannya ke beliau,” kata Mujiono.

“Saat ini, suasana desa kondusif,” imbuhnya.

Baca Juga :   Ini Penyebab Takbiran Keliling Jadi Haram

Seperti diberitakan ratusan warga Desa Candiwates memblokir Jalan Raya Pandaan-Prigen, Senin (1/2) malam sebagai protes pemberhentian Kades Sueb. Warga menutup jalan dengan kayu dan sempat membakar bambu. (fyd/fyd