Begini Polisi Atasi Kemacetan Kawasan Alun-alun Bangil Saat Puncak Mudik

1187
Pemkab Pasuruan berencana membongkar Tugu Adipura Bangil dan dipindahkan ke sisi urata alun-alun untuk mengurangi kemacetan di kawasan ini, sejak beberapa bulan lalu. Hingga akhir Juni 2016, rencana tersebut belum terelasisasi. Foto: Gesang A Subagyo

Bangil (wartabromo) – Jalan raya kawasan Alun-alun Bangil merupakan salah satu titik rawan kemacetan di jalur pantura, terutama saat mudik. Sat Lantas Polres Pasuruan sudah menyiapkan dua cara untuk mencegah kemacetan di jalur tersebut.

“Kendaraan akan kita arahkan ke JLU (jalur lingkar utara). Dengan demikian volume bisa dikurangi,” kata Kasat Lantas Polres Pasuruan, AKP Rian Septia Kurniawan, Selasa (28/6/2016).

Rian mengatakan, jika dengan cara itu kemacetan masih tak bisa dihindari, maka kendaraan akan diarahkan ke Pandaan menuju Purwosari untuk kemudian masuk ke Wonorejo tembus Kota Pasuruan.

“Itu langkah terakhir. Tapi saya kira masih bisa diatasi dengan memaksimalkan JLU,” terangnya.

Rian memperkirakan, pada puncak mudik 2016, aliran kendaraan bukan hanya dari Surabaya tapi juga banyak dari arah Banyuwangi.

Baca Juga :   Desa Kawisrejo Masih Tergenang Banjir

“Kami perkirakan dari Banyuwangi juga padat,” pungkasnya. (fyd/fyd)