Jalur Pantura Pasuruan Juga “Landai” di H – 3 Lebaran

955

pantura landaiBangil (wartabromo) – Seperti di jalur wisata Surabaya – Malang, jalur pantura Pasuruan juga belum tampak dipadati pemudik. Lalu-lintas sejak siang hari lancar.

Terpantau dari Gempol – Nguling, Minggu (3/7/2016) siang hingga petang, arus lalu-lintas lancar meski di sejumlah titik terdapat kepadatan, seperti Alun-alun Bangil, Jalan Soekarno – Hatta Kota Pasuruan dan Pasar Ngopak, Rejoso.

Di tiga titik tersebut memang sering terjadi penumpukan kendaraan meski di luar musim mudik karena banyaknya aktivitas warga di Plaza, pertokoaan dan pasar.

“Kami prediksi arus akan mulai ramai saat sehari setelah hari H lebaran,” kata Kasat Lantas Polres Pasuruan, AKP Rian Septian Kurniawan.

Selepas lebaran, kendaraan diperkirakan akan padat karena warga memanfaatkan liburan untuk rekreasi. (fyd/fyd)