Pemerintah Pusat Akhirnya Turun Tangan Atasi Banjir di Pasuruan

926

Pasuruan (wartabromo.com) – Pemerintah daerah terus berupaya untuk menyelesaikan bencana banjir langganan yang terus menerus menerjang wilayah Kabupaten Pasuruan selama bertahun-tahun.

Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf bersama BPBD dan Dinas terkait akhirnya berkoordinasi dengan pihak Kementerian PUPR terkait persoalan banjir dan jalan berlubang yang tersebar di berbagai wilayah di Kabupaten Pasuruan. Pasalnya persoalan tersebut tidak bisa diselesaikan di tingkat daerah melainkan pihak Propinsi dan juga pemerintah pusat.

“Kita bertemu dengan Pak Menteri dan melaporkan segala persoalan terutama banjir dan jalan – jalan berlubang yang selama ini telah dikeluhkan dan menjadi persoalan di Kabupaten Pasuruan, ” kata Irsyad Yusuf pada wartabromo.com, Selasa (31/1/2017).

Baca Juga :   Masih Terbitkan 508 Sertifikat, Pemkab Pasuruan Dorong Percepatan Target 15 Ribu Sertifikasi Tanah

Menurutnya, pihak kementrian PUPR mengakui jika kondisi cuaca buruk terjadi hampir di seluruh wilayah di Indonesia. Karenanya, pihaknya merespon positif langkah yang dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Pasuruan untuk segera menuntaskan permasalahan banjir yang terjadi di Pasuruan.

IMG-20170131-WA0020

“Alhamdulillah. Kita direspon dan segera diminta untuk koordinasi dengan pihak Balai Besar Wilayah Sungai Propinsi. Dan, langsung kita tindak lanjuti, ” ujar Irsyad.

Pada kesempatan tersebut, Irsyad menyampaikan ragam persoalan yang menjadi penyebab bencana banjir serta solusi yang ingin ditawarkan seperti normalisasi sungai, penguatan tanggul penahan, pembuatan pintu – pintu air serta kolam retensi di wilayah Beji dan Bangil.

“Sejak tahun 2008 sampai sekarang normalisasi memang tidak dilakukan secara maksimal. Semoga dengan koordinasi ini kita bisa segera melakukan percepatan untuk normalisasi sungai – sungai yang jadi penyebab banjir selama ini, ” tegasnya.

Baca Juga :   Baru Dibangun Akhir Desember 2014, Gedung Aula SMAN Pandaan Ambruk

Seperti diketahui, banjir di wilayah Kabupaten Pasuruan selama beberapa minggu terakhir terjadi secara terus menerus bukan hanya di wilayah langganan banjir seperti Bangil, Beji, Kraton, Rejoso dan Grati namun juga sejumlah wilayah yang belum pernah kebanjiran menjadi daerah yang disambangi oleh air banjir. (yog/yog)