Dukung Pasuruan Menuju Smart City, Bank Jatim Layani Pembayaran Online PDAM

1235

Pasuruan (wartabromo.com) – Bank Jatim Cabang Pasuruan terus berkomitmen untuk senantiasa memberikan layanan terbaiknya kepada masyarakat terutama dalam hal pelayanan dan edukasi di bidang perbankan dan keuangan.

Sebagai Bank Pembangunan Daerah, Bank Jatim terus mendukung program pembangunan daerah terutama berkontribusi dalam persoalan layanan masyarakat di Kabupaten Pasuruan menuju Smart City.

Salah satu terobosan inovatif yang dilakukan oleh Bank Jatim Cabang Pasuruan melalui Cabang Pembantu (Capem) Pandaan yakni bekerjasama secara sinergi dengan PDAM Kabupaten Pasuruan untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan PDAM melalui pembayaran rekening PDAM menggunakan sistem Online.

IMG-20170217-WA0040

“Ini wujud komitmen kami untuk mendukung program pemerintah daerah terutama dalam pelayanan kepada masyarakat, ” kata Kepala Bank Jatim Capem Pandaan, M. A, Dedy Adi Wijaya, SE. MM kepada wartabromo.com, Jumat (17/2/2017).

Baca Juga :   Persekabpas Pantang Remehkan PSJS Jakarta Selatan di Leg Kedua

Dedy menegaskan, sebagai wujud kerjasama tersebut pihaknya telah melakukan penandatangan kerjasama (MOU) dengan PDAM Kabupaten Pasuruan pada tanggal 9 Pebruari 2017 lalu dengan disaksikan langsung oleh Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf dan Wakil Bupati Pasuruan, Riang Kulup Prayudha.

“Nanti masyarakat akan mudah untuk melakukan pembayaran secara online melalui sistem yang disediakan oleh Bank Jatim. Bisa lewat internet banking, sms, banking, mobile banking, atm dan layanan di counter bank jatim di seluruh Jawa Timur, ” katanya.

IMG-20170217-WA0041

Lebih lanjut, Dedy mengatakan, melalui berbagai terobosan layanan yang dilakukan, Bank jatim akan selalu berkontribusi positif terhadap pembangunan daerah melalui edukasi dan layanan e-samsat, e-payment e-tax pajak maupun pajak daerah untuk meningkatkan pendapatan asli daerah PAD sesuai dengan motto dan semangat Bank Pembangunan daerah tersebut.

Baca Juga :   Dapat Sumbangan Rp 1 Miliar, Nasdem Berambisi Kuasai Parlemen di Probolinggo

“Efektifitas dan efesiensi layanan paymeny online ini diharapkan menjadi budaya di masyarakat sehingga tercapailah smart city sehingga pembangunan di Kabupaten Pasuruan akan terus berkelanjutan dan yang pastinya maslahat, ” tandasnya. (***/yog)