Usai Terima Pengurusan AJB, Sekretaris Desa Kraton Dibawa Ke Mapolres Pasuruan Kota

1050

Kraton (wartabromo.com) – Sekretaris Desa Kraton Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan tiba – tiba dibawa oleh sejumlah petugas kepolisian resort Pasuruan Kota, Rabu (15/3/2016) siang.
Informasi yang didapatkan wartabromo.com, Sekdes yang diketahui bernama Kusaeni (50) tersebut dibawa ke Mapolresta Pasuruan Kota seusai menerima salah seorang tamu yang sedang mengurus administrasi akte jual beli tanah di kantor balai desa setempat.

“Tadi Pak Carik ini menerima orang yang mengurus AJB (akte jual beli). Saya gak tahu tiba -tiba ada banyak orang (diduga petugas kepolisian) yang mendatangi dan membawanya. Saya sendiri gak tahu apa yang terjadi karena saya sedang menemui dan berbicara dengan pengurus Gapoktan, ” kata Baihaqi, Kepala Desa Kraton Kecamatan Kraton yang saat ini berada di Mapolres Pasuruan Kota.

Baca Juga :   Majelis Hakim Nyatakan PT PaMi Sah

sertifikat-8000x300

Menurutnya, dirinya diminta oleh petugas untuk menemani Sekretaris Desanya lantaran akan dimintai keterangan di Mapolres Pasuruan Kota.

Terkait kejadian tersebut, Wakapolres Pasuruan Kota, Kompol Herlina menyatakan, pihaknya belum berani memastikan apakah sekdes Kraton tertangkap tangan (OTT) melakukan kegiatan pungli atau bukan ?. Pasalnya, saat ini masih belum dilakukan pemeriksaan.

“Kan belum pemeriksaan,” ujarnya saat dikonfirmasi wartabromo.com.

Hingga berita ini ditulis, Sekretaris Desa Kraton, Kusaeni masih dimintai keterangan di ruang penyidikan Satreskrim Polres Pasuruan Kota. (yog/yog)