Isak Tangis Warnai Pemakaman Korban Minibus Vs Bus Pariwisata

952

Besuk (wartabromo.com) – Isak tangis iringi pemakaman jazad tiga korban tabrakan maut di jalur pantura Desa Taman Sari, Kecamatan Dringu, Sabtu (24/6/2017) siang. Ketiganya dimakamkan dalam satu komplek pemakaman umum di Desa Bago, Kecamatan Besuk,Kabupaten Probolinggo, sedang tiga lainnya dimakamkan di Klaten, Jawa Tengah.

Ketiga korban yang dimakamkan itu, yaitu Zainol Anwar (29), Intan Nuraini (11), dan Sapari Sutrisno(72), yang merupakan warga RT 11 RW 02, Desa Bago, Kecamatan Besuk. Sebelum dimakamkan, jazad korban disalatkan lebih dulu di masjid setempat secara bersamaan.

“Rencananya semuanya kami makamnya disini, bahkan enam liang lahat sudah digali. Namun, keluarga yang di Klaten tidak sepakat. Sehingga tiga jenasah lainnya dibawa ke sana dan dimakamkan di tanah kelahirannya,” terang Jusun, salah satu kerabat.

IMG-20170624-WA0021

Prosesi pemakaman diiringi isak tangis keluarga, yang masih tak percaya kerabat mereka meninggal dengan cara tragis. Bahkan ketika jenasah baru tiba, beberapa kerabat pingsan. Meski demikian, keluarga mengaku pasrah dan ikhlas menerima kejadian tersebut.

“Kami terpukul dengan kejadian tersebut. Namun, mau bagaimana lagi ini sudah menjadi takdir dari Yang Kuasa. Jadi kami hanya bisa pasrah dan ikhlas,” katanya pria yang berprofesi sebagai guru ini.

Jusun mengatakan, Zainol yang merupakan keponakannya, baru pulang dari tempat kerjanya Bali pada Jumat (23/6/2017) sekitar pukul 9.00 pagi. Kemudian bakda duhur, ia bersama Sapari (ayahnya), Intan dan Zulkifli (keponakan), pergi ke Surabaya menggunakan minibus nopol N 590 NO. Mereka bermaksud menjemput Eli, mantan istri Zainol, berserta dua putrinya, yakni Amelia Putri dan Adelia Putri.

Namun saat pulang dari Surabaya, mobil yang ditumpangi satu keluarga itu bertabrakan dengan bus pariwisata bernomor polisi AA 1428 ED, yang dikemudikan Edi Susanto, warga Kedung Kandang, Malang, di Desa Tamansari, Kecamatan Dringu pada Sabtu (24/6/2017).

Akibat tabrakan itu, enam orang tewas, yakni Intan Nuraini, Adelia, dan Zaenol Anwar tewas ditempat. Sedangkan tiga korban lain meninggal saat di rumah sakit, yakni Sapari, Elia dan Amelia, sementara Zulkifli mengalami luka-luka. (saw/saw)