Tak Tanggap Tangani Pasien, Layanan IGD Bangil Dikeluhkan

1381

 

Bangil (wartabromo.com) – Layanan petugas di IGD RSUD Bangil, Kabupaten Pasuruan dikeluhkan keluarga pasien. Pasalnya, sejumlah paramedis bahkan dokter di ruang emergency ini tidak tanggap terhadap pasien yang seharusnya mendapatkan penanganan cepat.

Hal tersebut diungkapkan oleh HL, salah satu keluarga pasien, yang mengaku kecewa dengan kinerja tim medis di IGD.

Diceritakan, peristiwa tidak mengenakkan itu ketika ia mengantar kakak perempuannya untuk mendapatkan penanganan medis, sekitar pukul 22.00 WIB, Senin (4/12/2017).

Disebutkan, ia harus memapah kakaknya yang lemah lantaran mengalami sesak napas. Kondisi warga Kelurahan Pogar, Kecamatan Bangil itu, diperkirakan cukup kritis dan semestinya dilakukan upaya-upaya medis bersifat cepat.

Namun, bukan perhatian pelayanan yang diperoleh HL dan kakaknya. Tapi justru sikap cuek atau bahkan disebutkan oleh HL, IGD bak swalayan. Ia justru diminta mengambil brankar (ranjang transfer pasien) yang berada di luar ruangan, untuk digunakan kakaknya.

Baca Juga :   Sucikan Diri, Umat Hindu Tengger Gelar Tawur Agung

“Ini parah. Saya harus berkejaran membawa kakak saya. Bukannya langsung ditolong, lha kok malah saya yang disuruh ambil ranjang di luar. Padahal petugasnya banyak,” sungut HL.

Disebutkan, hal yang kian menjadi keprihatinannya, permintaan mengambil brankar itu, justru diucapkan oleh seorang perempuan yang ia ketahui bertugas sebagai dokter jaga IGD.

Meskipun kakaknya kemudian mendapatkan penanganan medis, tapi sikap terkesan cuek itu dianggap HL cukup mengecewakan.

Sementara itu, keluhan atas pelayanan yang dialami HL untuk mendapatkan penanganan medis di IGD, belum mendapatkan respon dari pihak rumah sakit.

Humas, dr. Ghozali, selain juga Direktur RSUD Bangil, dr Loembini Pedjati Lajoeng belum dapat dimintai tanggapan. Sambungan seluler keduanya dalam kondisi off, sehingga tidak dapat dihubungi. (ono/ono)