Mendadak nge-Hits! Grojokan Limo Diserbu Wisatawan

3271

Beji (wartabromo.com) – Sungai yang berada di Dusun Krikilan Desa Ngembe Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan, mendadak nge-hits di sosial media. Ini lantaran sungai tersebut mempunyai lima ‘grojokan’, dan sekarang jadi tempat berfoto wajib di kalangan wisatawan.

Terlihat ratusan pengunjung menyerbu sungai yang selanjutnya disebut Grojokan Limo ini. Diketahui, wisatawan tersebut ternyata banyak berasal dari luar Pasuruan, seperti Banyuwangi, Malang dan Surabaya.

Bermacam-macam cara pengunjung, dari usia anak-anak sampai dewasa dalam menikmati Grojokan Limo, mulai dari mandi, bermain air dengan keluarga sampai sebagai ajang berfoto bersama.

Menurut salah seorang pengunjung dari Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Fifa Falupi (34), ia tertarik mengunjungi grojokan limo, setelah melihat foto yang dikirimkan temannya melalui aplikasi whatsapp.

Baca Juga :   Musim Kemarau, Petani Rembang Manfaatkan Embung Kalisat

“Awalnya sih penasaran melihat foto gerojokan, pumpung hari libur bersama suami dan 2 anak saya, menyempatkan diri untuk datang ke Grojokan Limo,” tutur Fifa.

Sementara itu Kepala Desa Ngembe, Rusdi Abdillah mengatakan, ia akan berupaya membuat gerojokan lima ini menjadi tempat wisata. Ini supaya Desa Ngembe yang sebelumya terkenal dengan pabrik mercon, bisa diubah menjadi tempat wisata.

“Insha Allah Akses jalan kami bangun dan juga berkoordinasi dengan Dinas pariwsata untuk kedepannya, supaya Grojokan Limo ini jadi tempat wisata,” Kata Rusdi kepada wartabromo.com

Diketahui, Akses jalan menuju Grojokan Limo tersebut harus melewati jalan setapak (Jalan kecil) di tengah persawahan dan membutuhkan waktu 15 menit dengan jarak 500 meter dari pintu masuk Desa Ngembe.

Baca Juga :   Lagi, Caleg di Kota Pasuruan Mundur

Bagi pengunjung, yang belum datang maupun ingin berkunjung ke Grojokan Limo, warga sudah memasang petunjuk arah, dan di tengah Desa diberi tulisan “Wisata Grojokan Limo”. Sementara itu, biaya masuk ke wisata dadakan ini gratis, warga hanya menarik biaya parkir sebesar Rp 2000. (fik/may)