Rem Blong, Trailer Trombol Dua kendaraan di Perlintasan Latek Bangil

1218

Bangil (wartabromo.com) – Akibat rem blong, tiga kendaraan mengalami kecelakaan karambol di jalan raya Latek, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Senin (19/2/2018). Tak ada korban dalam kejadian ini namun, innova dan mazda mengalami kerusakan cukup parah akibat ditrombol truk trailer.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, di perlintasan Latek, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, jalur Surabaya-Probolinggo. Ketika itu hampir seluruh bagian barat wilayah Pasuruan diguyur hujan.

Salah satu warga, Misto (44) mengatakan, sebelum kejadian deretan berbagai kendaraan berhenti menunggu kereta api melintas. Setelah sekian lama, palang pintu terbuka dan truk trailer bernopol N-9374-UG pun bersama kendaraan lainnya mulai bergerak.

Namun tidak berapa lama melaju, trailer yang dikemudikan Moh Anwar tak dapat dihentikan, karena tiba-tiba rem tidak berfungsi.

Baca Juga :   Jusuf Kalla Bakal Resmikan Proyek SPAM Umbulan pada 20 Juli 2017

Sopir trailer asal Kalimas, Perak Utara, Surabaya itu sepertinya sudah tidak mampu lagi menguasai laju truknya. Tak ayal, kendaraan besar tersebut menerombol sebuah mobil innova bernopol L-1576-XV. Apesnya, kuatnya terombolan itu, juga membuat moncong innova yang dikemudikan Eddy Kesatria asal kelurahan Trajeng, Kota Pasuruan menabrak sedan Mazda bernopol L-1881-YH yang ada didepannya. Sehingga bagian belakang, Mazda merah milik Cristanio Pradana Putra Paath asal Kelurahan Ikan Mungsing, Surabaya itu pun ringsek.

Sementara itu, Kanit Lantas Polsek Bangil, IPTU Slamet Aji membenarkan, truk trailer tersebut menabrak mobil Innova, sehingga mobil tersebut terdorong dan beruntun menabrak mobil Mazda.

“Rem trailer tidak berfungsi dan mengakibatkan dua kendaraan ringsek,” kata Iptu Slamet.

Baca Juga :   Blusukan ke Pasuruan, Puti Janji Pangkas Impor Bahan Baku Sepatu

Tidak ada korban dalam peristiwa ini. Namun, kedua mobil pribadi tersebut mengalami kerusakan cukup parah dan mengalami kerugian hingga jutaan rupiah. Beberapa waktu, kondisi jalan raya pantura jurusan Surabaya-Banyuwangi itu mengalami kemacetan. Tapi kemudian lalu lintas kembali normal, setelah polisi berada di lokasi. (ozi/ono).