Liga Belum Jelas, Persekap Kota Pasuruan Wait & See

1646

Pasuruan (wartabromo.com) – Jadwal resmi kompetisi kasta tertinggi Liga Indonesia masih belum jelas kapan dimulai setelah mengalami tiga kali pengunduran jadwal. Tentu saja hal itu berpengauh pada ajang kompetisi pada level-level di bawahnya.

Kompetisi Liga 2 yang rencananya akan dimulai satu bulan setelah Liga 1 resmi bergulir juga menjadi kabur. Sedangkan Liga 3 nasional yang berisikan tim dari degradasi Liga 2 musim lalu juga belum menemukan titik terang, kapan dimulai.

Ketidakjelasan jadwal kompetisi resmi yang akan digelar membuat tim-tim sedang dalam situasi wait and see.

Begitu juga Persekap Kota Pasuruan. setelah dipastikan turun kasta pada musim ini, sembari menunggu kejelasan kapan kick off Liga 3 Nasional. Pelatih pun hanya memberikan latihan-latihan ringan. Setidaknya kegiatan itu rutin diagendakan setiap hari senin, rabu dan jum’at di stadion Untung Suropati, Kota Pasuruan.

Baca Juga :   Curi HP Mantan Pacar, Aksi Nekat Remaja Ini Berujung Bui

Latihan dipimpin oleh Coach Suhaemi tersebut hanya diikuti oleh pemain lokal Pasuruan. untuk menjaga kondisi fisik pemain, menu latihan yang disajikan hanya latihan ringan, small game dan lain sebagainya.

Latihan digelar setiap sore tersebut juga menjadi ajang hiburan tersendiri bagi masyarakat Kota Pasuruan. selain memantau perkembangan tim kebanggaan, ajang latihan tim berjuluk Laskar Suropati tersebut juga menjadi pelepas kerinduan warga akan atmosfer pertandingan sepak bola.

Maklum, pada musim lalu pertandingan Persekap Kota Pasuruan dilaga kandang selalu dihadiri penonton.

Pada kompetisi Liga 2 musim lalu, tim kebanggaan masyarakat Kota Pasuruan tersebut hanya bertengger di peringkat paling buncit grup 7 dengan memperoleh 8 poin dari 12 pertandingan yang dimainkan. Tim asuhan coach Asyari Cahyani pelatih musim lalu hanya meraih dua kemenangan dan dua hasil imbang serta delapan kekalahan. Sehingga membuat Persekap Kota Pasuruan degradasi ke Liga 3 Nasional. (trw/ono)