Seorang Warga Dikabarkan Hilang di Sungai Jeladri, BPBD Cari Kepastian

935

Winongan (wartabromo.com) – Seorang warga dikabarkan hilang di sungai Desa Jeladri, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan. Belum ada kepastian yang dapat diungkap BPBD dalam peristiwa ini.

Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan, Bakti Jati Permana mengakui mendapat informasi hilangnya seorang warga di Desa Jeladri. Namun, pihaknya sampai saat ini masih mencari kepastian kabar tersebut, karena masih belum ada laporan resmi yang diterima olehnya.

“Iya ada kabar (warga hilang). Saat sungai membesar. Tapi kami masih belum tahu kepastiannya,” ujar Bakti.

Kepastian tersebut terkait peristiwa hilangnya korban, hingga identitas warga yang disebut-sebut tenggelam di sungai desa itu

Sementara, beberapa sumber sempat menyebutkan, bila warga yang hilang diduga tenggelam tersebut seorang perempuan, warga Cukurguling, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan. Beberapa lainnya menginformasikan, korban hilang itu merupakan warga Dusun Wringin, Desa Jeladri, Kecamatan Winongan, hanyut di sungai Jeladri.

Baca Juga :   Besok, 61 Desa di Kabupaten Probolinggo Gelar Pilkades

Meski masih simpang siur, sejumlah warga pada sore hari tadi terlihat melakukan upaya pencarian, setidaknya menyisir di pinggir sungai hingga beberapa warga lainnya berkerumun di sejumlah titik jembatan sungai, seperti mencari warga hilang, hanyut di daoam sungai Jeladri. (ono/ono)