Khofifah Kembali Kampanye di Pasuruan, Apa Saja Agendanya?

1009

Pasuruan (wartabromo.com) – Usai berkampanye ke daerah Pasuruan bagian Barat, Kali ini Khofifah Indra Parawansa Calon Gubernur Jawa Timur, lanjutkan kampanye di Pasuruan bagian timur, Senin (19/3/2018). Sama halnya dengan kampanye sebelumnya, Khofifah kembali menyasar pengusaha UMKM.

Dari Informasi yang diterima wartabromo.com, kunjungan Cagub Jawa Timur ini bakal menyasar ke dua Kecamatan di Pasuruan yakni Grati dan Nguling. Diawali dari pasar Kecamatan Nguling, diperkirakan untuk melihat harga sembako. Selanjutnya , cagub berurutan nomer urut 1 ini melanjutkan ke pengusaha UMKM, terutama lengolah mangrove, hingga berkeliling ke hutan mangrove di Kecamatan Nguling.

Kemudian, selesai dari Kecamatan Nguling, Khofifah berencana meluncur ke Kecamatan Grati, untuk menengok beberapa UMKM produk makan dan bibit ikan tawar.

Dijelaskan juga, usai menyisiri daerah wilayah timur, Khofifah akan melanjutkan ke Kelurahan Tapaan, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan, untuk melakukan istighosah dengan 350 Muslimat.

Diwartakan sebelumnya, Khofifah Indar Parawansa, Calon Gubernur Jawa Timur janji bantu pasarkan produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) hingga ke luar negeri, Jumat (2/3/2018). Hal ini karena UMKM belum mampu untuk menyesuaikan dengan pasar luar negeri. Menurut khofifah, jika sekarang banyak orang berbicara globalisasi, maka sudah waktunya menyesuaikan pasar dengan Pasar Global. (ozi/may).