Pemilik Motor Sport Ditemukan Mengambang di Sungai

1175

Probolinggo (wartabromo.com) – Pemilik motor sport yang berada di dasar sungai Desa Petunjungan, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, akhirnya terungkap. Ia bernama Niman (30), warga Desa Patemon Kulon, Kecamatan Pakuniran.

Identitas pemilik diketahui setelah warga menemukan mayatnya tak jauh dari lokasi penemuan sepeda motor pada Minggu pagi (13/5/2018). Jasad warga Dusun Koncer itu, pertama kali ditemukan oleh warga sekitar pukul 23.00 WIB, yang hendak mengatur air untuk keperluan pertanian. Sebab, air di sungai itu pada siang harinya dimatikan alirannya.

Saat air sungai dialirkan itulah, sesosok tubuh pria yang mengenakan T-Shirt hitam dan jeans mengambang dari Dam Taman itu. “Posisinya tengkurap dan ditemukan pas ada ulu-ulu banyu mau ngatur saluran irigasi sawah. Kemudian warga sekitar kesini samua, khawatir masih keluarga mereka. Ternyata bukan orang sini,” kata Agus Hermanto, warga sekitar di lokasi temuan.

Baca Juga :   Tuntut Dipenuhi Haknya, Puluhan Buruh PT Patrinsaka Mogok Kerja

Warga kemudian melaporkan penemuan mayat itu ke pihak berwajib. Karena pada pagi harinya, di tempat yang sama ditemukan satu unit sepeda motor Yamaha Byson warna hitam nopol B 6619 URE. “Kami langsung lapor polisi, mungkin dia kecelakaan atau ada unsur kriminal, soalnya siang tadi ada temuan sepeda motor disini,” tambah Agus.

Baca juga : [Warga Paiton Temukan Motor Sport Tergeletak di Dasar Sungai]

Hampir satu jam pasca ditemukan, tim gabungan dari Polres Probolinggo dan Polsek Paiton tiba di TKP. Oleh petugas, jasad korban kemudian dilarikan ke kamar mayat RSUD Waluyo Jati Kraksaan untuk otopsi. Dari pemeriksaan medis ditemukan luka lecet bibir bawah, luka lecet di leher sebelah kanan, luka lecet dada kanan atas dan luka lecet di siku kanan.

Baca Juga :   Mayat Pria Terbungkus Karung Gegerkan Warga Probolinggo

“Betul ada luka pada tubuh korban. Namun dari keterangan pihak rumah sakit, dipastikan luka itu bukan karena penganiayaan atau korban kriminal. Diduga luka itu diakibatkan oleh kecelakaan lalulintas yang dialami korban. Karena TKP penemuan mayat dan motor itu, berada di tikungan jalan raya,” terang Kapolsek Paiton, AKP. Riduwan. (cho/saw)