Idul Adha 1439 H, Pemkot Pasuruan Serahkan 24 Hewan Kurban

1634

Pasuruan (wartabromo.com) – Pemerintah Kota Pasuruan bagikan 24 hewan kurban, rayakan Idul Adha 1439 H. Hewan kurban kemudian diserahkan ke sejumlah masjid dan musala untuk disebar ke warga.

Setiyono mengungkapkan, terdapat 4 ekor sapi yang diserahkan pada hari ini. Sapi-sapi itu selanjutnya, disebar di beberapa masjid wilayah Kota Pasuruan.

“Kalau sapinya 4, saya serahkan di sini satu, Karangketug, Tamba’an dan Tembokrejo,” kata Setiyono.

Selain 4 ekor sapi, Pemkot juga menyerahkan kambing di hari raya kurban kali ini. Sebanyak 20 ekor kambing disebar di beberapa masjid dan musala yang berada di Kota Pasuruan.

Dinas Sosial Kota Pasuruan, yang didapuk bertanggung jawab terkait pemberian hewan kurban tahun inj, kemudian diminta Setiyono untuk selektif, dengan menyerahkan kepada musala yang tahun lalu belum mendapatkan.

Baca Juga :   Pembudidaya Ikan Kecil di Kabupaten Pasuruan Kini Punya Asuransi Perikanan

“Kalau kambing disebar di seluruh musala. Dinas Sosial saya omongi kalau tahun yang kemarin sudah dapat, tolong ini berikan yang belum dapat, jadi biar merata,” tambahnya.

Seremoni penyerahan hewan kurban dilakukan oleh Setiyono di Masjid Jami’ Al Anwar Kota Pasuruan, Rabu (22/8/2018).

Usai menjalankan sholat Idul Adha di Yonzipur, orang nomor satu di Kota Pasuruan bergegas menuju Masjid Jami’ Al Anwar.

Takmir bersama beberapa pengurus masjid, terlihat bersiap di halaman depan. Beberapa anak-anak berdiri di samping sapi yang berada persis di depan pagar. Mereka ingin melihat dari dekat hewan yang akan diserahkan oleh Walikota.

Tak berselang lama, Setiyono tiba disambut Takmir Masjid beserta pengurus lainnya. Sapi tersebut dibawa menuju halaman depan, diawali berdoa menyerahkan kepada Takmir Masjid, KH Kodir. (wil/ono)