Aksi Curi Motor Terekam CCTV, Kuli Bangunan asal Purutrejo Ditangkap Polisi

1702

Pasuruan (wartabromo.com) – Polisi meringkus pencuri motor di tempat parkir sebuah pujasera di wilayah Kota Pasuruan, Jum’at (31/8/2018). Polisi menangkap pelaku yang tak lain tetangga kos korban, setelah mendapat gambaran dari CCTV.

Kasat Reskrim Polres Pasuruan Kota, AKP Slamet Budiono menuturkan, aksi pencurian itu dilakukan oleh Hartoyo (55) warga Kelurahan Purutrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan. Pelaku beraksi di tempat parkir sebuah pujasera, di jalan Soekarno Hatta, Kota Pasuruan.

Dalam aksinya, pria paruh baya itu, sebelumnya menyaru sebagai pelanggan. Di salah satu sudut pujasera, ia menikmati makanan dan minumannya, hingga kemudian menuju tempat parkir, melancarkan aksi.

Hartoyo cekatan merusak kunci sepeda motor Honda Beat hitam N-2938-WI milik Siti Fatimah (30), warga Desa Branang, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan. Perempuan yang bekerja sebagai pramusaji di pujasera tersebut, sepertinya tak menyadari, motor miliknya jadi sasaran pencuri.

Baca Juga :   Tren Pernikahan Meningkat, Kemenag Pasuruan Ajukan 14.717 Buku Nikah

Pelaku, benar-benar menunjukkan sikap tenang, bahkan sempat sodorkan uang parkir sebelum pergi menggondol motor Fatimah.

Peristiwa pencurian itu mengemuka saat Fatimah hendak pulang sekitar pukul 21.30 WIB. Ia kaget dan kebingungan, mencari sepeda motor miliknya yang raib, di tempat parkir.

Ia sempat bertanya ke jukir yang sedang berjaga, mencari sepeda motor miliknya. Menyadari motornya hilang dicuri, Fatimah hanya bisa menangis sembari melapor kepada pemilik tempatnya bekerja.

Laporan curanmor diteruskan ke Polres Pasuruan Kota. Polisi kemudian mendatangi lokasi kejadian dan mendapatkan pentunjuk dari CCTV yang terpasang di pujasera, yang berada di sisi selatan klenteng Kota Pasuruan itu.

Ya, pencurian motor Fatimah, sepertinya luput dari perhatian juru parkir, namun rekaman CCTV menggambarkan dengan jelas, aksi pria yang sehari-hari sebagai kuli bangunan itu.

Baca Juga :   Amankan Pria Tertuduh Dukun Santet, Polisi dan Warga Nyaris Bentrok

Tak perlu waktu lama, pelaku langsung ditangkap beserta sepeda motor hasil curian, dengan nopol yang sudah diganti.

Tak disangka-sangka, Hartoyo boleh dikata cukup mengenal korbannya. Ternyata ia dan korban masih bertetangga di tempat kos di wilayah Purutrejo, Kota Pasuruan.

“Langsung kita telusuri melalui CCTV, ciri-cirinya kok diketahui, langsung kita tangkap di rumah kosnya,” jelas AKP Slamet.

Hartoyo yang sedang berada di kamar kos, membantah telah melakukan aksi pencurian. Tapi, setelah ditunjukkan dengan CCTV dan pakaian yang dikenakan, dirinya tak berkutik dan mengakuinya.

“Pelaku ditangkap dirumah kosnya, jam 23.45 WIB beserta barang bukti sepeda motor yang sudah diganti plat nomornya,” pungkasnya. (wil/ono)