Densus 88 Rekontruksi Terduga Teroris Probolinggo

596
Foto: Rahadian/wartabromo.com

Probolinggo (wartabromo) – Masih ingat dengan penangkapan terduga teroris Isnaini Romdoni Kota Probolinggo?. Hari ini, Densus 88 melakukan rekontruksi terduga teroris di Kota Probolinggo tersebut.

Dari pantauan wartabromo, ada 10 lokasi dalam rekontruksi tersebut, diantaranya rumah kontrakan terduga teroris Isnaini Romdhoni alias Doni di Gang Sukun Kelurahan Wiroborang Kecamatan Mayangan.

Berikutnya, tempat pembelian bahan keras berupa Paku di toko Besi Jalan Sunan Ampel, Toko Korek Api di Pasar Baru dan Jalan Cokro Gang Kemiri yang merupakan rumah ibunya.

Selanjutnya, Toko Petasan di Jalan Gatot Subroto yang di jadikan alat peledak, Toko Eletronik Juni untuk membuat detik waktu, Pelabuhan Tanjung Tembaga, Terminal Bayuangga untuk menerima daan mengirim paket dari temannya.

Baca Juga :   Wisata Topo Ngedem Pikir

“1 sampai 10 TKP tersebut merupakan lokasi terduga teroris,” ucap Kapolres Probolingggo Kota, AKBP Iwan Setiawan di lokasi Minggu (6/4/2014).

Dalam rekontruksi tersebut, penjagaan super ketat dilakukan. Sejumlah petugas Densus tampak membawa senjata laras panjang 1 SSK dan 1 SST anggota Polres serta aparat Kodim 0820.

Pantuan wartabromo di lapangan, kalau rekontruksi tersebut menarik perhatian warga sekitar. (rhd/yog)