Jalur Pendakian Arjuna Resmi Dibuka 3 Agustus

526

image

Pasuruan (wartabromo) – Setelah dinyatakan tertutup sejak tanggal 17 Juli akibat bencana kebakaran hutan, jalur pendakian Arjuna, Ringgit dan welirang resmi dibuka mulai Senin (3/8/2015) besok.

Keputusan ini diambil setelah tim pengelola Taman Hutan Raya (TAHURA) Raden Soeryo yang terdiri dari kepala seksi, koordinatir pengamanan hutan dan koordinator keselamatan pendakian memastikan kawasan ke-3 gunung yang berada diantara 4 wilayah kab/kota dijatim tersebut dinyatakan bebas dari kebakaran.

Seksi keselamatan pendakian Tahura, Agus Budi Utomo menyatakan selama dibukanya jalur pendakian pihak petugas taman hutan raya akan melakukan pengawasan dan pemantauan terhadap seluruh pengunjung termasuk keselamatan pendaki pasalnya musim kemarau yang panjang tidak menutup kemungkinan api akan kembali muncul.

Baca Juga :   Gus Irsyad Sebut Golkar Jadi Penyelamat saat Interpelasi MAN IC Bergulir

“Meski saat ini dinyatakan aman tapi kita akan memperketat pengawasan wilayah dan para pendaki” terang Agus Budi Utomo.

Dikatakan agus, petugas tetap menghimbau kepada para pendaki agar tetap memperhatikan lingkungan dengan selalu hati-hati ketika membuat pengapian.

“Biasanya saat pendaki bikin camp akan membuat perapian, kita minta agar dipastikan padam sebelum meninggalkan lokasi camp” pesan Agus. (egy/yog)