Begini Penampakan Pohon Besar Tumbang Kejutkan Warga dan Siswa

742
Pohon tumbang akibat puting beliung di depan SMK PGRI Pandaan, Senin (21/12/2015). Foto: M Bustomi

Pandaan (wartabromo) – Puting beliung menghempas lima kecamatan di Kabupaten Pasuruan dan menyebabkan puluhan pohon tumbang, Senin (21/12/2015).

Salah satu lokasi yang banyak pohon tumbang yakni Kecamatan Pandaan. Sebuah pohon besar setinggi 7 meter yang ambruk di sekitar SMK PGRI Pandaan.

Akibat peristiwa tersebut, warga lingkungan sekolah baik siswa maupun staf dan pengajar sempat tak dapat melalui jalan tersebut.

Sofyanto, staf sekolah mengatakan sesaat sebelum pohon tumbang, angin kencang berembus di sekitar lokasi. Beruntung tak ada korban dalam peristiwa itu. Hanya saja beberapa warga di sekitar lokasi sempat dikejutkan dengan robohnya pohon yang berkisar setinggi 7 meter itu.

“Untung saja nggak ada korban, cuma melintang di jalan, jadi nggak bisa dilewati,” ungkap Sofyan.

Baca Juga :   Gudang Telur PT Japfa Comfeed Di Purwosari Terbakar

Berdasarkan pantauan wartabromo.com, di areal jalan menuju sekolah tersebut memang terdapat beberapa pepohonan berukuran besar. Hal ini cukup membahayakan mengingat cuaca yang tengah memasuki musim hujan seperti saat ini.

Beberapa warga sekitar dengan menggunakan peralatan seadanya, terlihat gotong royong menyingkirkan pohon yang melintang di jalan tersebut.

Selain Pandaan, sejumlah lokasi di Kecamatan Bangil, Rembang, Beji dan Gempol juga dilanda puting beliung. (bus/fyd)