Mebel Kabupaten Pasuruan Menjangkau Pasar Eropa

3367
Foto: M Rosyidi

Winongan (wartabromo) – Desa Gadengrejo, Kecamatan Winongan merupakan salah satu sentra industri mebel di Kabupaten Pasuruan. Di desa ini terdapat banyak pengusaha sukses yang bisa menyerap puluhan karyawan sehingga bisa mengurangi pengangguran.

Salah satu pengusaha mebel yang bisa ditemui adalah Wandi. Wandi yang mengaku sudah bergelut di industri mebel sejak 12 tahun silam kini sudah merasakan manisnya kerja keras dan keuletannya

“Saat ini satu minggu saya bisa mendapatkan omset Rp 50 juta hingga Rp 60 juta,” kata Wandi, salah seorang pengusaha mebel di Gadengrejo, di sela-sela kesibukannya, Minggu (22/5/2016).

Wandi mengaku memulai usaha dengan berbekal pengalaman yang diperoleh dari belajar kepada salah seorang saudara yang sudah menekuni mebel terlebih dahulu. Saat ia memiliki kurang lebih 20 karyawan.

Baca Juga :   Peringati HKN, Jurnalis dan Polisi Probolinggo Gelar Mini Turnamen Futsal

“Awalnya saya belajar kepada saudara. Semua dulu saya kerjakan sendiri mulai dari pembuatan hingga pemasaran saya kerjakan sendiri,” tutur Wandi.

Kini, ia sudah memasarkan produknya hampir ke seluruh pulau jawa, seperti Jawa Timur dan Jawa Tengah.

“Banyak teman pengusaha yang sudah ekspor. Kalau saya belum karena keterbatasan modal,” pungkasnya.

Foto: Rosyidi

Di Kabupaten Pasuruan saat ini terdapat 467 pengusaha mebel. Mereka tersebar di Kecamatan Winongan, Pohjentrek, Rejoso dan Kraton. Sebagian besar usaha mebel ini berskala industri kecil menegah (IKM).

Ratusan pengusaha mebel tersebut mampu memproduksi 19.991 item (aneka jenis produk) setiap tahunnya.

Untuk pasar lokal, para pengusaha menjual produknya ke Pasar Mebel Bukir, Kota Pasuruan, Surabaya, Malang, Kediri, Bidoarjo, Bali NTT hingga NTB. Banyak pengusaha mebel yang sudah mengekspor produknya ke Malaysia, Hongkong, Amerika Serikat dan sejumlah negara Eropa.

Baca Juga :   Penjualan Hewan Kurban Masih Sepi Pembeli

Motif mebel Kabupaten Pasuruan yang menyesuaikan permintaan pasar menjadi salah satu kunci penerimaan pasar luar negeri. (ros/fyd)