Tragis! Nenek Berusia 60 Tahun di Pasrepan Tewas dengan Kepala Nyaris Putus

1184

Pasrepan (wartabromo.com) – Warga Desa Sibon Kecamatan Pasrepan Kabupaten Pasuruan, digegerkan dengan tewasnya seorang nenek, Nayuha (60), didalam rumahnya dengan luka sayat pada leher, Rabu (26/4/17) dini hari.

Korban yang setiap harinya tinggal bersama seorang cucunya, Ali Ridho (17) harus meninggal dengan cara mengenaskan.

Kapolsek Pasrepan, AKP Tohari menjelaskan kejadian bermula saat korban sejak selepas sholat isya ditinggal oleh cucunya keluar rumah untuk nonton pertandingan volleyball.

Sekitar pukul 22.00 WIB kemudian cucunya Ali Ridho pulang ke rumah untuk mengambil handphone yang ketinggalan di rumahnya. Setelah mengambil handphone tersebut Ali Ridho keluar lagi untuk melanjutkan nonton volleyball di desanya, dan ia membali pulang sekitar pukul 23.30 WIB namun ia sudah mendapati neneknya tergeletak bersimbah darah dengan luka sayat di kepala dan hampir putus.

Baca Juga :   P2DB SMPN 3 Probolinggo Ricuh

ilustrasi pembunuhan wartabromo

Mendapatkan laporan masyarakat, anggota Polsek Pasrepan langsung meluncur ke lokasi. Namun, anehnya tidak ada barang yang rusak serta hilang.

“Dari TKP tidak ada kejanggalan yang menonjol, tidak ada barang yang hilang serta rusak. Cucu korban yang mengetahui tewasnya korban pertama kalinya kita amankan ke Polsek untuk dimintai keterangan sebagai saksi, dan kami sedang mendalami kematian korban yang tidak wajar ini,” lanjut Kapolsek Pasrepan.

Diketahui tewasnya korban dengan luka sayat pada leher tersebut oleh cucu korban sekitar pukul 00.30 WIB, dan ia langsung teriak minta tolong pada tetangga. Ali Ridho sendiri, menurut Kapolsek belum lama ikut sama neneknya tersebut karena selama ini ia kerja di pulau Kalimantan.

Baca Juga :   Layanan Kurang Lengkap, Warga Tosari Inginkan Pelayanan Tambahan di Kenduren Mas

“Kami masih menyelidiki kematian korban yang tidak wajar ini, dan kami belum bisa menyimpulkan,” lanjut Kapolsek lagi.

Korban selanjutnya dibawa ke RSUD dr. R Soedarsono Kota Pasuruan untuk dilakukan visum, sementara Ali Ridho masih dimintai keterangannya di Polsek Pasrepan. (har/yog)