Sikapi Kampanye Bumbung Kosong, Gus Irsyad : Jangan Menghasut dan Mendiskriditkan

853

Pasuruan (wartabromo.com) – Maraknya kampanye bumbung kosong mendapat sorotan Irsyad Yusuf. Calon Bupati Pasuruan berdampingan dengan KH Mujib Imron itupun meminta sejumlah pihak untuk tidak menebar hasutan hadapi Pilkada nanti.

“Partai Politik yang mengusung saya adalah bagian dari representasi Pasuruan, jadi ini bagian dari dinamika politik demokrasi Pasuruan dan harus dihormati,” kata Gus Irsyad ke sejumlah wartawan di Pendopo Pasuruan, Selasa (16/1/2018).

Terkait kampanye bumbung kosong, Gus Irsyad mengatakan, menghormati gerakan masyarakat dengan cara yang baik dan santun.

Namun kalau ajakan untuk tidak memilihnya sudah bersifat menghasut, kemudian menjelek-jelekkan, Gus Irsyad sepertinya tidak dapat mentolerir.

“Mari kita jaga betul Pasuruan ini, boleh kampanye bumbung kosong, tidak memilih saya pun tidak papa, asal kita saling menghormati dengan proses pemilihan yang ada. Jangan menghasut dan mendiskriditkan, ayo demokrasi yang baik dan introspeksi diri,” tambah Gus Irsyad.

Baca Juga :   Koran Online 3 Mei : Pengangkatan Pejabat di Kota Pasuruan Dituntut untuk Dibatalkan, hingga Daftar Caleg Duduki Kursi Legislatif

Selanjutnya diungkapkan, petahana ini percaya, masyarakat Pasuruan bisa sepenuhnya berpartisipasi dalam pesta rakyat pada 27 Juni 2018 nanti, karena juga berbarengan dengan pemilihan Gubernur Jatim.

Gus Irsyad memungkasi dengan meminta masyarakat berbicara apa yang harus ia perjuangkan bersama untuk masa lima tahun mendatang. “Ayo ngomong apa yang harus kita perjuangkan bersama. Titipkan kepada saya, karena pemilihan selanjutnya saya sudah tidak nyalon lagi,” katanya dengan kalimat canda.

Diketahui, beberapa waktu terakhir aksi ajakan menolak pasangan tunggal Irsyad Yusuf-Mujib Imron (Adjib) mulai marak. Salah satu bentuk kampanye bertuliskan ‘save bumbung kosong’ tersebut mengemuka di linimasa media sosial. (may/ono)