Kebakaran RSUD Bangil, 8 Pasien ICU Dievakuasi

2565

Bangil (wartabromo.com) –  Kebakaran di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil membuat sejumlah pasien di evakuasi ke tempat lebih aman, Rabu (23/5/2018). Tercatat, ada sekira 8 pasien di Ruang ICU yang harus di pindahkan ke tempat lain, saat kepulan asap hitam muncul di ruangan tersebut.

Menurut informasi yang didapat wartabromo.com, kepulan asap hitam muncul di salah satu ruangan di RSUD Bangil. Dugaan sementara, kepulan asap terlihat di ruang steril alat kedokteran, ruang ICU, dan gudang penyimpanan barang bekas RSUD Bangil.

Saat ini beberapa kamar pasien yang dekat dengan ruangan tersebut, dikosongkan oleh petugas untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. Mereka dipindahkan ke kamar yang aman dan jauh dari pusat asap.

Baca Juga :   Belajar Mengelola Konten Media Siber dari Orang Perancis

Sementara itu, 4 pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kejadian untuk memadamkan api. Diantaranya damkar dari Kabupaten Pasuruan, Damkar Industri Pier Rembang, dan Damkar Pemkot Pasuruan. (may/may)