Liga 3 Nasional, Persekap Permalukan PSBI Blitar 3 – 1

2422

Blitar (wartabromo.com) – Persekap mempermalukan tuan rumah PSBI Blitar dalam pertandingan lanjutan Liga 3 Nasional Pendahuluan satu, Rabu (5/9/2018). Bermain di Stadion Gelora Penataran, Kabupaten Blitar, Persekap mampu menang 3 – 1.

Persekap tertinggal lebih dulu di babak pertama usai bola muntah di depan gawang, dan berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh tuan rumah.

Tak perlu menunggu lama, gol balasan Persekap lahir dari kaki pemain belakang, Soleh hingga mampu menyamakan kedudukan.

Hingga babak pertama berakhir, skor untuk kedua tim, sama imbang 1 – 1.

Kembali dari ruang ganti, The Lasser julukan Persekap, langsung tampil menekan. Persekap seperti bermain dikandang sendiri, menguasai jalannya pertandingan.

Persekap mampu membalikkan keadaan, gol tim tamu lahir dari pemain sayap, Wahyu Firmansah, setelah melepaskan tendangan keras, yang gagal dihalau oleh kiper tuan rumah.

Baca Juga :   Ribuan Jamaah Haul Romo Kyai Hamid ke-33 Banjiri Kota Pasuruan

Sigit kembali menambah derita tuan rumah, usai tendangannya mampu merobek jala penjaga gawang PSBI Blitar, yang harus memungut bola sebanyak tiga kali pada pertandingan hari ini.

Hingga wasit meniup pelui panjang jalannya pertandingan, Persekap menang dengan skor mencolok 3 – 1 dari PSBI Blitar.

Usai pertandingan, Pelatih Persekap, Asyari Cahyani menuturkan, tim asuhannya jeli memanfaatkan peluang pada laga sore ini. Selain itu, mental anak asuhnya teruji usai tertinggal lebih dulu.

“Anak-anak bermain jeli memanfaatkan situasi tuan rumah, kita memang terlebih dahulu tertinggal pada babak pertama tapi kita balas dengan tiga gol,” ujar Asyari.

Atas hasil ini Persekap bertengger di puncak klasemen sementara dengan 13 poin, sedangkan PSBI belum beranjak di zona merah dengan 5 poin.

Baca Juga :   Niat Ambilkan Baju, Pemuda Besuk Nyaris Dimassa

Persekap memastikan diri lolos ke babak berikutnya, perolehan poin The Lasser tidak mampu dikejar oleh Persepam yang baru mengoleksi 6 poin.

Skuad arek-arek Kota Pasuruan ini, hanya bersaing dengan Persekam Metro FC memperebutkan status juara Grup 6. (wil/ono)