6 Orang Kena OTT KPK, Pemeriksaan Berlangsung Tertutup

2329

Pasuruan (wartabromo.com) – Sejumlah petugas berjaga di Polres Pasuruan, Kamis (4/10/2018). Penjagaan ini terkait proses pemeriksaan enam orang oleh Komisi Pemberantasan Korupsi.

Dari pantauan lapangan, penjagaan dilakukan di seluruh gedung 2 lantai Polres Pasuruan. Para awak media pun dilarang masuk, karena pemeriksaan dilakukan secara tertutup.

Diperkirakan, enam orang yang terlibat Operasi Tangkap Tangan (OTT) diperiksa di ruang rapat, yang bertempat di lantai 2, depan ruang Wakapolres Pasuruan.

Kombes Pol Polda Jatim, Barung Mangera, melalui sambungan seluler, Barung membenarkan pemeriksaan oleh KPK terhadap pejabat di lingkungan Kota Pasuruan. Dikatakan Barung, pemeriksaan berlangsung di Polres Pasuruan

“Tapi, soal materi pemeriksaan terhadap wali kota maupun Dinas PUPR, jangan tanyakan saya. Itu kewenangannya KPK. Kami hanya ketempatan saja,” kata Barung.

Baca Juga :   R-APBD Tahun 2019 Diusulkan Meningkat

Diketahui, ada enam orang yang saat ini sedang menjalani pemeriksaan KPK. Diantaranya Dwi Fitri Nurcahyo, staf ahli yang saat ini menjabat pelaksana harian (Plh) Kepala Dinas PUPR Kota Pasuruan, Walikota Pasuruan Setiyono, dan beberapa pejabat lain.

Baca juga: OTT KPK, Rumah Dinas Walikota Pasuruan Lengang

“Ada kepala daerah, pejabat setempat, dan juga pihak swasta,” terang Febri.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan lebih lanjut terkait proses penyelidikan ini. (may/ono)