Jalur Pendakian Gunung Arjuno – Welirang Ditutup Sementara

3410

Prigen (wartabromo.com) – Jalur pendakian Gunung Arjuno – Welirang ditutup selama pencarian pendaki siswa SMKN 5 Surabaya, yang hilang di Gunung Arjuno. Belum diketahui kapan jalur pendakian akan kembali dibuka.

Dedi Hardiana, Kepala Seksi wilayah Malang Tahura mengatakan, Penutupan jalur Gunung Arjuno via tretes Prigen, Kabupaten Pasuruan sudah dilakukan sejak Kamis (20/12/2018) malam. Penutupan agar proses pencarian terhadap Faiqus Syamsi, pendaki asal Surabaya, berjalan sesuai rencana Basarnas.

“Sementara ini ditutup, supaya proses pencarian tetap berjalan sesuai rencana, lancar dan tidak ada kejadian yang tidak diinginkan,” ujarnya kepada wartabromo.com, Jumat (21/12/2018).

Dedi mengaku masih belum tahu sampai kapan penutupan ini dilakukan. Namun Ia memastikan, jalur pendakian Gunung Arjuno – Welirang ini dibuka kembali saat korban yang hilangditemukan atau saat pencarian ini telah dinyatakan selesai.

Baca Juga :   Napak Tilas Goa Celik, Tempat Semedi Bung Karno di Pasuruan

“Masih belum tahu sampai kapan ditutupnya, yang jelas sampai batas maksimal pencarian korban yang dilakukan oleh Basarnas, selama 7 hari. Namun, jika sudah lebih dari batas korban belum ditemukan, jalur, sementara ya ditutup. Nunggu keputusan Basarnas, mau dilanjut atau bagaimana,” imbuh Dedi.

Penutupan jalur pendakian Gunung Arjuno – Weliran dilakukan di seluruh pintu pendakian. Diantaranya via Tretes, jalur Tambak Watu, Sumber Brantas Kota Batu, dan jalur dari arah Lawang.(trr/may)