Sampah Desa Menumpuk? Cari Cara Pengolahannya di Kenduren Mas

1405

Tosari (wartabromo.com) – Permasalahan sampah yang kian menumpuk setiap harinya meresahkan masyarakat. Namun tak perlu khawatir, Program Kendaraan Urun Rembuk Masyarakat (Kenduren Mas) menyediakan fasilitas pelayanan konsultasi pengolahan sampah.

Pelayanan dari 14 OPD hadir di lapangan rest area Tosari, Rabu (22/5/2019). Salah satunya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pasuruan yang juga turut memberikan pelayanannya, yakni konsultasi pengolahan sampah.

Mendukung program pemerintah Kabupaten Pasuruan untuk mengurangi jumlah penumpukan sampah, DLH menyosialisasikan program Satu Desa Satu Bank Sampah.

“Di Kenduren Mas ini kami sosialisasikan ke masyarakat tentang program Bupati yang satu desa satu bank sampah itu, warga bisa konsultasi pengolahan sampah di sini,” ujar Sari Haryadi, staf pengolahan persampahan DLH Kabupaten Pasuruan.

Baca Juga :   Paslon 01 Klaim Menang Pilwali Kota Pasuruan 2020

Menurutnya, pengolahan sampah sangatlah penting lantaran dapat membantu mengurangi permasalahan lingkungan yang diakibatkan sampah. Selain itu, dengan program Satu Desa Satu Bank Sampah ini diharapkan dapat memberikan pemasukan BUMDes.

140 dari 365 desa di wilayah Kabupaten Pasuruan telah melaksanakan program bank sampah ini. Banyak pula produk-produk yang memiliki nilai ekonomis yang berhasil diproduksi.

“Banyak sekali jenis olahan sampah, seperti yang kita pamerkan saat ini, ada kompos dan berbagai kerajinan yang semuanya punya nilai jual,” imbuhnya.

Selain bisa konsultasi pengolahan sampah saat hadirnya program Kenduren Mas, warga juga akan didampingi oleh pendamping bank sampah dari DLH di masing-masing desa.

“Setelah mereka konsultasi, nanti akan ada pendamping dari DLH yang membimbing mereka mengenai program bank sampah ini,” pungkasnya. (ptr/**)