Api Lilin Sambar Bensin Saat Listrik Padam, Toko Pracangan di Krucil Terbakar

942

Krucil (wartabromo.com) – Satu gedung toko pracangan di Desa Kertosuko, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo hangus dilalap api pada Jumat malam. 27 Desember 2019. Kebakaran dipicu oleh nyala api lilin yang menyambar bensin saat aliran listrik PLN padam. Pemilik rumah pun alami luka bakar serius.

Sekitar pukul 20.00 WIB, Arik (37) warga Dusun Duren, meyalin bensin dari jerigen ke botol kaca. Saat itu, dalam kondisi aliran listrik dari PLN putus karena ada perbaikan. Minimnya penerangan, membuat tangannya tanpa sengaja menyenggol botol yang sudah terisi bensin. Botol yang terguling itu, lantas pecah saat membentur benda keras.

Karena ada suara pecah, Riski (11), anak Arik, datang dengan membawa lilin yang menyala. “Anaknya mendekat, bermaksud memberikan penerangan. Tiba-tiba saja api dari lilin yang dibawa anak itu, menyambar bensin dari botol yang pecah,” terang Kapolsek Krucil, IPTU. Abdul Wahid pada Sabtu siang, 28 Desember.

Baca Juga :   Target Retribusi Pasar di Kabupaten Probolinggo Belum Tercapai

Api yang menyambar bensin di lantai, kemudian menjalar ke jerigen di dekat korban. Tak ayal, api langsung berkobar besar. Kobaran api itu, juga menyambar tubuh Arik. “Namanya juga bensin, sudah bisa diperkirakan, bagaimana kalau sudah ketemu sama api. Tubuh korban yang kebakar, itu di kedua kaki dan kedua tangannya,” kata Wahid.

Bahan bakar yang mudah tersulut itu, membawa dampak besar. Bangunan dan isi toko perancangan habis dilalap si jago merah. Bahkan dapur rumah Arik juga ikut terkabar. Warga sekitar yang menolong, berusaha memadamkan kobaran api dengan alat seadanya. Sekitar pukul 02.00 dinihari, api berhasil ditaklukkan.

Arik yang menderita luka bakar segera dilarikan ke RSUD Waluyo Jati. Sementara kerugian material akibat amukan api, diperkirakan senilai Rp50 juta. (cho/saw)