Dua Korban Banjir Bandang Pasuruan Ditemukan

3055

Gempol (WartaBromo.com) – Dua korban yang hanyut terseret banjir bandang ditemukan pada Kamis (4/2/2021). Keduanya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Data yang dihimpun di lapangan, dua korban tersebut merupakan pasangan nenek dan cucu. Keduanya yakni Susminanti (65) dan Nanda (18). Jenazah kemudian dievakuasi dan dibawa ke depan rumahnya.

Setelah itu sang cucu, Nanda juga turut ditemukan. Korban ditemukan di sungai tempel yang berjarak sekira 5 kilometer dari rumah korban.

“Iya ada dua korban yang ditemukan. Keduanya terseret arus banjir,” kata Kompol Kamran, Kapolsek Gempol.

Meski telah ditemukan, jenazah masih harus dilakukan identifikasi. Untuk memastikan jenazah benar korban yang dicari dari semalam.

Baca Juga :   Hilang Dua Hari, Jasad Nelayan Asal Kalirejo Ditemukan Mengapung di Laut

“Jenazah itu kita bawa dulu ke Rumah Sakit Watukosek untuk diadakan visum, setelah itu baru kita adakan pemakaman,” lanjutnya.

Seperti diketahui, hujan deras yang mengguyur Pasuruan menyebabkan sejumlah tempat dilanda banjir bandang. Salah satunya di Desa Kepulungan, Kecamatan Gempol.

Selain mengakibatkan dua warga hilang, peristiwa itu juga sempat menyebabkan Jalan Raya Malang-Surabaya macet total karena kebanjiran. (yog/may/asd)