Pj Wali Kota Probolinggo Larang ASN Berpose Dukungan Paslon Pilkada 2024

49

Probolinggo (WartaBromo.com) – Selama Pilkada serentak 2024, Penjabat (Pj) Wali Kota Probolinggo, M. Taufik Kurniawan, mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Probolinggo untuk menjaga netralitas dalam setiap tahapan pemilu.

Salah satu bentuk netralitas yang ditegaskan adalah larangan berfoto dengan pose atau menggunakan kode-kode tertentu yang mengarah pada dukungan kepada pasangan calon (paslon) peserta Pilkada.

“Saya meminta seluruh jajaran ASN Pemkot Probolinggo untuk menjaga netralitas. Tidak ada lagi foto dengan pose atau kode yang bisa diartikan sebagai dukungan ke paslon tertentu. Kita harus menjaga pose yang netral dan aman,” ujar Taufik dalam apel perdana yang digelar di halaman Kantor Pemkot Probolinggo, Senin (30/09/2024).

Taufik Kurniawan, yang baru saja dilantik sebagai Penjabat Wali Kota oleh Pj. Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono pada Selasa (24/09) lalu, juga memanfaatkan kesempatan apel tersebut untuk memperkenalkan diri kepada seluruh ASN. Ia meminta dukungan dan doa dari semua pihak agar amanah yang diembannya sebagai penjabat wali kota dapat berjalan dengan baik.

“Saya mengajak seluruh staf dan jajaran di Pemkot Probolinggo untuk bekerja sama dalam menjalankan amanah ini. Kota Probolinggo memiliki banyak capaian yang sudah diraih, dan kita harus terus bergerak maju untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, Taufik kembali mengingatkan pentingnya profesionalisme ASN dalam melayani masyarakat, serta menggarisbawahi bahwa netralitas ASN dalam Pilkada merupakan harga mati. Jika ada ASN yang terbukti melanggar aturan netralitas, Taufik menegaskan bahwa sanksi tegas akan diberikan.

“Pelanggaran terhadap netralitas ASN tidak akan ditoleransi. Kami akan memberikan tindakan tegas jika ada yang terbukti melanggar aturan yang sudah ditetapkan,” tambahnya.

Apel perdana ini menjadi momentum penting bagi Taufik Kurniawan untuk menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas birokrasi di tengah kontestasi politik Pilkada. Serta mendorong agar ASN tetap fokus pada tugas utamanya dalam melayani masyarakat.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.