Logistik Surat Suara Pilbup Probolinggo 2024 Tiba di Gudang KPU

100

Kraksaan (WartaBromo.com) – Surat suara untuk Pemilihan bupati dan Wakil Bupati Probolinggo tahun 2024 tiba di Gudang KPU di Jalan Panglima Sudirman Desa Kebonagung, Kecamatan Kraksaan, Senin (28/10/2024). Penyelenggara bersiap untuk menyortir ribuan surat suara.

Kedatangan surat suara ini diterima langsung oleh jajaran komisioner KPU dan disaksikan oleh perwakilan Bawaslu Kabupaten Probolinggo. Surat suara dikirim menggunakan truk dari percetakan di Kabupaten Gresik dan tiba dalam kondisi aman.

Total surat suara yang diterima sebanyak 896.827 lembar, sesuai jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah cadangan 2,5 persen. Selain itu, tersedia tambahan 2.000 lembar untuk keperluan Pemungutan Suara Ulang (PSU).

“Surat suara ini khusus untuk pemilihan bupati dan wakil bupati. Jumlahnya sudah mencakup DPT plus 2,5 persen cadangan, ditambah 2.000 lembar untuk PSU,” jelas Komisioner KPU Kabupaten Probolinggo, Lukman Hakim.

Proses penanganan logistik akan segera dilanjutkan dengan tahap penyortiran dan pelipatan surat suara. Lukman menyebutkan bahwa KPU akan melibatkan pekerja harian untuk mempercepat proses tersebut.

“Setelah diturunkan, surat suara akan langsung kami sortir. Selanjutnya, pelipatan akan segera dilakukan dengan bantuan tenaga helper,” tambahnya.

Selain surat suara untuk pemilihan bupati, KPU juga menunggu kedatangan logistik untuk Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur. Kedua jenis surat suara ini akan digunakan secara bersamaan pada pemungutan suara serentak, 27 November 2024.

“Kami perkirakan, surat suara untuk Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur akan tiba pada 31 Oktober mendatang,” pungkas Lukman.

Dengan datangnya surat suara ini, KPU Probolinggo optimis seluruh tahapan pemilihan dapat berjalan sesuai jadwal, demi memastikan kesiapan maksimal pada hari pemungutan suara. (aly/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.