Beri Dukungan Tim Hockey Kabupaten Pasuruan, Gus Mujib Janjikan Program “MUDAH Berolahraga”

258

Pasuruan (WartaBromo.com) – Calon Bupati Pasuruan nomor urut 1, Gus Mujib Imron menemui Tim Hockey Kabupaten Pasuruan jelang mengikuti Kejuaraan Hockey Provinsi Jawa Timur di Malang. Gus Mujib memberikan semangat kepada Tim Hockey Kabupaten Pasuruan agar lebih siap menghadapi kejuaraan tersebut.

Melalui kesempatan itu, Gus Mujib juga memaparkan sejumlah komitmennya terkait peningkatan prestasi bidang olahraga di Kabupaten Pasuruan. Ia bersama Cawabup Ning Wardah Nafisah mengusung program “MUDAH Berolahraga”.

Program ‘MUDAH Berolahraga” itu meliputi pembangunan sport center, GOR, serta ekosistem kompetisi serta pembinaan atlet dan calon atlet di setiap kecamatan.

“Saya akan menjaring bibit-bibit atlet potensial dari setiap desa dan melakukan pembinaan dengan mendatangkan pelatih terbaik agar menjadi atlet nasional,” tambahnya.

Gus Mujib menilai kunci sukses peningkatan kualitas olahraga di Kabupaten Pasuruan dapat dilakukan melalui prasarana memadai dan sistem pembinaan yang kuat.

“Dalam membangun tim Pasuruan yang juara, kita tidak bisa hanya mengandalkan latihan-latihan ketika ada kejuaraan saja. Kita juga harus membangun prasarana yang memadai dan ekosistem pembinaan yang kuat di tingkat lokal,”

Tim Hockey Kabupaten Pasuruan sendiri bertekad berjuang secara maksimal untuk Kabupaten Pasuruan. Pertemuan pada Kamis (31/10) itu juga dimanfaatkan Tim Hockey Kabupaten Pasuruan untuk meminta doa dan dukungan agar meraih gelar juara di ajang kejuaraan tingkat provinsi tersebut.

“Utamakan berkompetisi yang sportif, dan diniati untuk membanggakan orang tua serta masyarakat Pasuruan. Kalau niatnya baik, InsyaAllah kalian akan juara,” pesan Gus Mujib kepada Tim Hockey Kabupaten Pasuruan. (ham/yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.