Deklarasi Anti-Politik Uang, Mahasiswa Desak APH Bertindak Tegas

176

Sumberasih (WartaBromo.com) – Fenomena politik uang yang kian meresahkan masyarakat Kabupaten Probolinggo memantik reaksi dari puluhan mahasiswa. Berharap aparat penegak hukum (APH) bertindak tegas.

Mereka menggelar deklarasi bertajuk Cipayung Probolinggo Raya yang menyuarakan sikap anti-politik uang pada Jumat (22/11/2024) sore di sebuah rumah makan di Kecamatan Sumberasih.

Deklarasi ini dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai organisasi ekstra kampus, seperti PMII, HMI, dan GMNI.

Ketua PC PMII Kabupaten Probolinggo, Abdur Rozaq, turut menyoroti temuan dugaan politik uang yang mencemari proses demokrasi di wilayah tersebut.

“Kasus politik uang di Probolinggo sedang menjadi perhatian. Kami mendesak pihak berwenang untuk bertindak tegas terhadap pelaku yang mencoba menempuh jalan pintas dalam proses pemilihan ini,” tegas Abdur.

Ketua HMI Probolinggo, Imam Suyuti, menegaskan bahwa deklarasi ini merupakan ungkapan keprihatinan mahasiswa terhadap praktik politik uang yang semakin marak.

“Politik uang digunakan sebagai cara untuk merebut kekuasaan, yang jelas bertentangan dengan nilai-nilai demokrasi. Jika praktik ini terus berlangsung, demokrasi akan rusak,” ujar Imam.

Senada dengan itu, Ketua GMNI Probolinggo, Devia Rosa Amalinda, menyatakan bahwa deklarasi ini dilakukan dengan penuh kesadaran akan pentingnya menjaga masa depan bangsa.

Ia menyampaikan beberapa poin penting yang disuarakan dalam deklarasi tersebut. Di antaranya mendukung penuh KPU dan Bawaslu dalam menyelenggarakan Pilkada yang jujur, adil, dan damai.
Menolak praktik politik yang mencederai demokrasi.
Menentang segala bentuk transaksi politik, baik berupa uang maupun barang, yang bertujuan memengaruhi pilihan politik masyarakat.

“Kami ingin mewujudkan Indonesia, khususnya Kabupaten Probolinggo, menjadi tempat yang lebih demokratis, adil, dan sejahtera,” ungkap Devia.

Deklarasi ini menjadi bukti nyata bahwa mahasiswa tetap berada di garda depan untuk menjaga integritas demokrasi demi masa depan bangsa. (saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.