Truk Muat Jagung Terguling di Pantura Kraton, Dua Jalur Pasuruan–Surabaya Macet

47

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kecelakaan tunggal terjadi di jalur Pantura Pasuruan, tepatnya di Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Selasa (8/7/2025) pagi. Sebuah truk gandeng bermuatan jagung terguling dan menutup satu lajur, menyebabkan arus lalu lintas dari arah Kota Pasuruan menuju Bangil maupun sebaliknya mengalami kemacetan hingga 1,5 kilometer.

Truk bernomor polisi W 9628 UM tersebut diketahui melaju dari Jember menuju Surabaya. Namun saat tiba di lokasi sekitar pukul 09.00 WIB, bagian sambungan gandengan truk mendadak patah hingga membuat muatan terguling menutup badan jalan.

“Tiba-tiba patah lalu terguling. Ternyata sambungan patah,” ujar Erik Andi (41), kernet truk asal Puger, Jember, yang saat kejadian berada di dalam kendaraan bersama sopir.

Beruntung, tidak ada kendaraan lain di sisi kiri saat gandengan truk jatuh.

“Untung nggak ada korban, aman,” tambahnya.

Petugas dari Satlantas Polres Pasuruan Kota yang tiba di lokasi langsung menerapkan sistem contraflow guna mengurai kemacetan. Namun karena badan truk dan muatan jagung menutup hampir seluruh jalur, antrean kendaraan tetap tak terhindarkan.

“Kita lakukan contraflow sambil menunggu evakuasi,” jelas Aiptu Dodik K, petugas Satlantas yang mengatur lalu lintas di lokasi.

Hingga berita ini ditulis, proses evakuasi masih berlangsung. Petugas berupaya menggeser badan truk dan membersihkan tumpahan jagung agar arus kendaraan bisa kembali normal. (don)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.