Pasuruan (WartaBromo.com) – Babak 32 besar Liga 4 Kapal Api Piala Gubernur Jawa Timur 2025/2026 akan mulai digelar pada Senin (5/1/2026). Sejumlah tim dari berbagai daerah di Jawa Timur bakal bersaing ketat demi tiket ke fase berikutnya.
Dari Pasuruan, terdapat tiga klub yang dipastikan ambil bagian dan akan bertanding di grup serta venue yang berbeda. Dua tim berasal dari Kabupaten Pasuruan dan satu tim mewakili Kota Pasuruan.
Wakil pertama Kabupaten Pasuruan adalah Pasuruan United yang tergabung di Grup BB. Pada laga perdana, Pasuruan United dijadwalkan menghadapi Nganjuk Ladang FC, Senin (5/1/2026) pukul 13.00 WIB di Stadion Tuban Sport Center, Tuban. Laga ini menjadi penentu awal langkah Pasuruan United di fase grup yang cukup kompetitif.
Masih dari Kabupaten Pasuruan, Putra Jaya Kab. Pasuruan akan berlaga di Grup CC. Putra Jaya dijadwalkan menghadapi Perseta 1970, Senin (5/1/2026) pukul 13.00 WIB di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan. Pertandingan ini menjadi ujian awal Putra Jaya untuk menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.
Sementara itu, wakil dari Kota Pasuruan, Persekap Kota Pasuruan, tergabung di Grup DD. Persekap akan menjalani laga perdana melawan Inter Kediri, Senin (5/1/2026) pukul 13.00 WIB di Stadion Jember Sport Garden, Jember. Hasil pertandingan ini akan sangat krusial mengingat persaingan di Grup DD terbilang ketat.
Babak 32 besar Liga 4 Jatim musim ini dibagi ke dalam beberapa grup dengan sistem setengah kompetisi. Setiap tim dituntut tampil konsisten sejak laga awal agar peluang lolos ke babak 16 besar tetap terbuka. (red)





















