Pasuruan United Tundukkan Kresna Unesa FC 2-1 hingga Banjir Gerus Pemakaman di Nguling | Koran Online 20 Jan

7

Beragam peristiwa kami sajikan pada 19 Januari melalui laman media online WartaBromo. Ragam berita menarik kini kami untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (20/1/2026). Mulai Pasuruan United Tundukkan Kresna Unesa FC 2-1 hingga Banjir Gerus Pemakaman di Nguling:

1. Pasuruan United Tundukkan Kresna Unesa FC 2-1 di Laga Perdana 16 Besar Liga 4

Bangil (WartaBromo.com) – Pasuruan United mengawali langkah di babak 16 besar Liga 4 dengan hasil manis. Bermain di hadapan publik sendiri, Laskar Pasuruan sukses menaklukkan Krisna UNESA FC dengan skor dramatis 2-1 pada laga yang digelar di Stadion R. Soedarsono, Pogar, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Senin (19/1/2026) sore.

Sejak peluit awal dibunyikan, pertandingan langsung berjalan dengan tempo tinggi. Babak pertama lebih banyak dikuasai Krisna UNESA FC yang tampil agresif melalui skema serangan cepat. Namun, solidnya lini belakang Pasuruan United serta penampilan gemilang kiper Sahar Ginanjar membuat sejumlah peluang tim tamu berhasil digagalkan. Baca selengkapnya.

2. Warga Asembagus Probolinggo Nyaris Bentrok Gara-Gara Jalan, Polisi Turun Tangan

Kraksaan (WartaBromo.com) — Perselisihan soal akses jalan permukiman di Dusun Asemkandang, Desa Asembagus, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, nyaris berujung bentrok. Ketegangan antarwarga akhirnya mereda setelah Kapolsek Kraksaan turun langsung melakukan mediasi, Minggu (18/1/2026).

Masalah bermula dari pembangunan pagar tembok di salah satu sisi gang berpaving yang selama ini menjadi akses utama warga RT 03/RW 01. Baca selengkapnya.

3. Sampah Menumpuk di Drainase, Hujan Lebat Picu Genangan dan Tanggul Ambrol di Kota Probolinggo

Probolinggo (WartaBromo.com) — Hujan lebat yang mengguyur Kota Probolinggo pada Sabtu malam (17/1/2026) memicu genangan air di sejumlah ruas jalan dan menyebabkan ambrolnya plengsengan sungai di kawasan Jalan KH Fadhol. Pemerintah Kota Probolinggo menyebut sampah yang menyumbat drainase menjadi faktor utama tersendatnya aliran air.

Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin pada Minggu (18/1) meninjau langsung sejumlah titik terdampak, di antaranya saluran air di Jalan Mayjen Panjaitan, Jalan Suyoso, serta aliran sungai di Jalan KH Fadhol. Di lokasi tersebut, ditemukan tumpukan sampah dan sedimen yang menghambat aliran air hingga meluber ke jalan. Baca selengkapnya.

4. Banjir Sepekan Rusak Delapan Jembatan, Lebih dari Seribu Rumah di Probolinggo Terdampak

Probolinggo (WartaBromo.com) – Rentetan banjir dan cuaca ekstrem yang melanda Kabupaten Probolinggo sepanjang 11–17 Januari 2026 meninggalkan kerusakan serius pada infrastruktur dan permukiman warga. Delapan jembatan dilaporkan rusak hingga putus, sementara 1.379 rumah warga di sejumlah kecamatan terdampak genangan.

Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo mencatat, hujan berintensitas tinggi disertai angin kencang menyebabkan sungai meluap dan menggerus bangunan penunjang di wilayah rawan bencana. Baca selengkapnya.

5. Banjir Gerus Pemakaman di Nguling, Kerangka Manusia Muncul ke Permukaan

Nguling (WartaBromo.com) – Warga Dusun Pandean, Desa Nguling, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, dikejutkan oleh munculnya kerangka manusia ke permukaan tanah di area pemakaman umum setempat, Minggu (18/1/2026). Peristiwa tak biasa ini terjadi setelah banjir menggerus tanah makam yang berada tepat di tepi sungai.

Dari rekaman video amatir yang beredar luas di masyarakat, tampak jelas tulang-belulang manusia, termasuk bagian tengkorak, tergeletak di atas permukaan tanah TPU Rajeman yang becek dan berlumpur. Kondisi makam terlihat ambles, dengan retakan cukup parah akibat abrasi air sungai yang meluap. Baca selengkapnya.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.